Capres 2024

Usai Jokowi Lengser, Kemana Dukungan Suara Projo?

Masa jabatan Presiden Joko Widodo akan selesai pada tahun 2024 mendatang. Relawan belum memutuskan dukungan suara

Relawan Pro Jokowi, di kantor DPP Projo Jakarta. Foto: apahabar.com/Dianfinka

apahabar.com, JAKARTA - Masa jabatan Presiden Joko Widodo akan selesai pada 2024 mendatang. Relawan belum menentukan arah dukungan calon presiden (capres) 2024.

Padahal sebelumnya Relawan Pro Jokowi (Projo) mengaku siap menerima arahan Presiden Jokowi. Bahkan jika harus bulat memutuskan dukungan ke Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra, Prabowo Subianto.

Baca Juga: Survei SMRC: Elektabilitas Ganjar Pranowo Terus Meningkat Jadi Capres

"Kalau soal nama, kami masih akan menggelar Musyawarah Rakyat sampai selesai, kan masih berlanjut," kata Sekjen Projo Handoko saat menggelar konferensi pers di Kantor DPP Projo, Jakarta Selatan, Rabu (28/12)

Saat ini relawan masih menggelar Musra di seluruh Indonesia, untuk waktu terdekat juga akan digelar di Surabaya sampai Kuala Lumpur.

Baca Juga: Survei Indikator: Pertarungan Ganjar vs Puan, Siapa Capres PDIP?

"Sekarang sudah sepertiga lah dari provinsi. Nanti Januari kita akan gelar lagi di Surabaya, di Kuala Lumpur, beberapa daerah. Terus kita gelar," jelas Handoko.

Hingga kini Projo belum menentukan nama yang akan didukung setelah Jokowi selesai menjabat sebagai Presiden. Semua relawan akan mengikuti pilihan dari Jokowi.

"Belum bisa, karena kami masih berproses," pungkasnya.