Kalsel

US Tatap Muka SDN di Banjarmasin Digelar Besok, Berikut Mekanismenya

apahabar.com, BANJARMASIN – Ujian Sekolah (US) tatap muka jenjang Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Kota Banjarmasin…

Ilustrasi belajar tatap muka. Foto-Ist

apahabar.com, BANJARMASIN – Ujian Sekolah (US) tatap muka jenjang Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Kota Banjarmasin akan dilaksanakan pada Senin (5/4) besok.

Terdapat 213 SDN yang menggelar US tatap muka di kota Seribu Sungai. Namun US yang digelar dikhususkan untuk kelas 6.

"Insyaallah kita laksanakan besok," ujar Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Banjarmasin, Totok Agus Daryanto.

Diketahui, izin pelaksanaan PTM telah dikantongi Disdik setempat.
Izin tersebut dikeluarkan oleh Wali Kota Banjarmasin dengan nomer surat edaran (SE) 800/1137-sekr/2021.

Dalam SE tersebut, siswa wajib menerapkan Prokes sesuai ketentuan dalam SKB 4 Menteri tentang Panduan Pembelajaran Pada Tabun Ajaran 2020/2021 dan Tahun Akademik 2020/2021 di Masa Fandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Kemudian, kapasitas kelas dalam melaksanakan PTM maksimal 18 peserta didik dengan
pengaturan jarak tempat duduk antar peserta didik minimal 1 meter.

PTM dilaksanakan mulai pukul 08.00 WITA sampai maksimal pukul 11.00 WITA untuk mempersiapkan siswa menghadapi US.

Pelaksanaan ujian sekolah untuk tingkat SMP ini dijadwalkan 29 Maret sampai 10 April mendatang.