Ungkapan Cinta

Ungkapkan Cinta lewat 'Atapu' dan Istilah Gaul Lainnya

Bagaimana Anda mengungkapkan rasa cinta kepada orang lain? Apakah dengan mengatakan I love you? Kini, Anda bisa menyingkatnya dengan istilah 'atapu.' 

Ilustrasi ungkapan cinta. Foto: The List.

apahabar.com, JAKARTA - Bagaimana Anda mengungkapkan rasa cinta kepada orang lain? Apakah dengan mengatakan I love you? Kini, Anda bisa menyingkatnya dengan istilah 'atapu.' 

'Atapu' sendiri merupakan istilah gaul yang tengah viral di media sosial. Usut punya usut, kata itu pertama kali muncul dalam video yang memperlihatkan seorang ayah tengah mengajari balitanya berbicara.

Sang ayah terlihat sedang mengajari buah hatinya untuk mengucapkan beberapa kata, termasuk thank you dan I love you. Namun, si balita yang belum bisa bicara dengan jelas, melafalkan I love you dengan kata 'atapu.'

Selain 'atapu', masih ada sederet istilah gaul lain yang bisa digunakan untuk mengungkapkan rasa cinta kepada orang lain. Merangkum berbagai sumber, berikut ulasannya:

MIAMABKASSP

MIAMABKASSP merupakan singkatan dari 'maka izinkanlah aku mencintaimu atau bolehkanlah ku sekedar sayang padamu.'

Ungkapan tersebut sebenarnya adalah penggalan lirik lagu Kala Cinta Menggoda. Akronim itu sering digunakan anak muda untuk mengungkapkan perasaan kepada orang yang disayang tanpa menyatakan secara gamblang.

ILYTTMAB

ILYTTMAB adalah akronim dari 'I love you to the moon and back.' Jika diterjemahkan, ini berarti 'aku mencintaimu sampai ke bulan dan kembali lagi.' 

Istilah itu mengandung makna konotasi, di mana mengibaratkan rasa sayang sejauh jarak ke bulan dan kembali ke bumi.

Mencintai seseorang ke bulan dan kembali ke bumi juga mengacu pada cinta yang kuat dan langgeng.

SWYAMAHIFPRMAIY

SWYAMAHIFPRMAIY adalah kependekan dari 'so whenever you ask me again how i feel please remember my answer is you.' 

Bila diterjemahkan, ini berarti 'setiap kali kamu bertanya lagi kepadaku bagaimana perasaanku, tolong ingat jawaban aku adalah kamu.'

Layaknya MIAMABKASSP, istilah ini juga diambil dari lirik lagu. Lantunan tersebut berjudul Try Again yang dibawakan boy band K-pop, NCT.

Istilah tersebut merupakan bagian yang dinyanyikan oleh salah satu member NCT, Jaehyun. Ungkapan ini lantas menjadi viral dan digunakan untuk menyatakan cinta.

ILYBIDKHTTYBIBKYDLB

ILYBIDKHTTYBIBKYDLB adalah akronim dari 'I love you so much but i don’t know how to tell you because i know you don’t love me back.'

Bila diterjemahkan, ini berarti 'aku sangat mencintaimu, tapi aku tidak tahu cara memberitahumu karena aku tahu kamu tidak mencintaiku juga.'

Istilah yang demikian biasanya diucapkan sebagai ungkapan cinta pada seseorang yang tidak bisa dimiliki.

Itulah sederet istilah gaul yang bisa Anda gunakan untuk mengungkapkan cinta. Tertarik mengirim salah satunya ke gebetan?