Kota Baru

Ungkap Biang Kebakaran di Manunggul Lama Kotabaru, Polisi Turunkan Tim Identifikasi

apahabar.com, KOTABARU – Jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Kotabaru memastikan telah menurunkan tim identifikasi ke…

Oleh Syarif
Satreskrim Polres Kotabaru menerjunkan tim identifikasi ke lokasi untuk mengungkap biang kebakaran. Foto-Istimewa

apahabar.com, KOTABARU – Jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Kotabaru memastikan telah menurunkan tim identifikasi ke Desa Manunggul Lama, Sungai Durian.

Sebagai pengingat, peristiwa geger api itu terjadi pada Minggu (8/8) sekitar pukul 1.30 Wita tadi.

Tim diterjunkan untuk melakukan pengecekan, dan penyelidikan titik api ke lokasi kebakaran yang menghanguskan lima rumah, dan sebuah mobil pikap warga.

“Iya. Kami telah menerjunkan tim identifikasi ke lokasi, guna mengungkap penyebab kebakaran itu,” ujar Kapolres Kotabaru AKBP Andi Adnan Syafruddin, melalui Kasat Reskrim, Akp Abdul Jalil, Minggu (8/8) sore.

Sebelumnya, Kepala Dinas Satpol PP, dan Pemadam Kebakaran Kotabaru, Akhmad Rajudin Noor, membenarkan adanya peristiwa kebakaran di Manunggul Lama itu.

Meski tidak ada korban jiwa, namun lima buah rumah, dan satu buah mobil pikap milik warga hangus dalam musibah kebakaran tersebut.

Saat api berkobar, warga setempat pun berjibaku memadamkan api menggunakan peralatan seadanya. Namun sayangnya, api begitu cepat merembet ke bangunan rumah lainnya.

Rajudin juga belum bisa memastikan dari mana asal api. Namun, ditaksir kerugian akibat kebakaran sendiri mencapai miliaran rupiah.

“Jadi, untuk sementara ini belum diketahui pasti dugaan penyebab kabakaran itu. Sebab, masih dalam penyelidikan petugas,” ucapnya, dikontak apahabar.com, Minggu (8/8) pagi.