Pemilu 2024

Uhh! Lima 'Tuhan' Ikut Pemilu 2024 di Jember

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jember menyebut, dari 1.972.216 Daftar Pemilih Tetap (DPT) pemilu 2024, terdapat 5 warga yang menggunakan nama Tuhan.

Komisioner KPU Jember Ahmad Hanafi usai mengumumkan DPT Jember, Rabu (26/6). (apahabar.com/M Ulil Albab).

apahabar.com, JEMBER - KPU Jember sudah menetapkan 1.972.216 daftar pemilih tetap (DPT). Lima di antaranya punya nama tak biasa; Tuhan.

Sebelumnya, disclaimer dulu. Sekali lagi ini adalah nama orang. Tak merujuk pada Sang Pencipta.

Namanya terdeteksi dalam data ganda yang harus diverifikasi. Hasilnya, kelima orang bernama Tuhan itu memang valid dan terbukti ada di Jember.

Baca Juga: KPU Pede Tidak Ada Data Janggal dalam DPT Pemilu 2024

Komisioner KPU Jember Bidang Data dan Informasi, Ahmad Hanafi coba menjelaskan. Lima orang itu tinggal di empat kecamatan l berbeda.

Tuhan pertama, tinggal di Desa Tutul, Kecamatan Balung. Yang kedua, berasal dari Desa Pringgowirawan, Kecamatan Sumberbaru.

Tuhan ketiga, berasal dari Desa Karangbayat, Kecamatan Sumberbaru. Keempat dari Desa Kemuninglor, Kecamatan Arjasa, dan terakhir  Kelurahan Slawu, Kecamatan Patrang.

"Ini jumlahnya sama dengan Pilkada 2020 lalu. jumlah nama Tuhan juga lima," kata Hanafi kepada apahabar.com, Selasa (4/7) sore.

Sebelumnya, kata dia, terdapat sekitar 6.000 data invalid yang harus diverifikasi dari daftar pemilih sementara. Kebanyakan ditemukan kesamaan nama dalam satu KK.

Baca Juga: Naik 250 Ribu Pemilih, KPU Kota Tangerang Tetapkan 1,3 Juta DPT

Kemudian nama yang hanya terdiri dari dua huruf. Seperti To dan Ri juga masuk dalam sasaran terverifikasi.

Kembali ke soal nama Tuhan. Kata Hanafi, pada DPT Pilpres 2019, ada enam orang. Bahkan lebih banyak lagi tahun 2004. Jumlahnya 11 pemilih.

"Infonya nama Tuhan asal Kelurahan Gebang, Kecamatan Patrang sudah meninggal setelah Pilpres 2019, jadi tinggal 5," tutupnya.