Kalsel

Tubruk Truk Tronton, Warga Anjir Meregang Nyawa

apahabar.com, MARABAHAN – Diduga tak kuasa menahan kantuk, Supriadi meregang nyawa di Desa Anjir Muara Lama…

Sepanjang Februari 2020, sudah empat kecelakaan yang merenggut nyawa pengendara sepeda motor di Barito Kuala. Foto-Istimewa

apahabar.com, MARABAHAN – Diduga tak kuasa menahan kantuk, Supriadi meregang nyawa di Desa Anjir Muara Lama Kecamatan Anjir Muara, Jumat (28/2) pagi.

Supriadi tewas dengan cedera kepala parah akibat menubruk sebuah truk.

Warga Desa Anjir Seberang Pasar II RT 03 Kecamatan Anjir Pasar tersebut dalam perjalanan dari arah Banjarmasin, mengendarai sepeda motor Yamaha Jupiter warna hitam DA 3603 PQ.

Dari laporan di lapangan, kondisi lalu lintas tidak terlalu padat. Namun aspal cukup licin akibat guyuran hujan.

Setibanya di tempat kejadian, pria berusia 31 tahun itu tepat berada di belakang truk tronton bermuatan beton tiang pancang yang dikemudikan Ahmad.

Bukannya berusaha menyalip, karyawan PT Tanjung Selatan ini malah menubruk bagian belakang truk Hino DA 9087 TAB tersebut. Akibatnya korban langsung terjatuh dengan kepala lebih dulu membentur aspal.

“Tidak menggunakan helm, korban luka parah di kepala dan meninggal dunia di tempat kejadian,” jelas Kapolres Barito Kuala, AKBP Bagus Suseno, melalui Kasatlantas AKP Faisal Amri Nasution, Jumat sore.

“Setelah menjalani pemeriksaan, supir tronton ternyata tidak memiliki SIM. Demikian pula korban,” imbuhnya.

Kematian Supriadi menambah panjang daftar korban jiwa akibat kecelakaan lalu lintas sepanjang Februari 2020 di wilayah hukum Polres Batola.

Supriadi adalah korban keempat yang tewas di jalan raya, juga dengan kronologis hampir sama.

Sebelumnya nyawa Nyoman Tantri tak tertolong dalam kecelakaan di atas Jembatan Barito. Kemudian kejadian lain di tikungan S Desa Puntik Tengah dan Jalan Bahaudin Musa Kecamatan Cerbon.

Baca Juga: 35 Rest Area di Tala Siap Tampung Jemaah Haul Guru Sekumpul yang Melintas

Baca Juga: Menolong Teman, 2 Bocah di Banjarmasin Tewas Tenggelam

Baca Juga: Relawan dan Satpol PP Siap Tertibkan Pedagang 'Nakal' di Haul Sekumpul

Baca Juga: BPJS Kesehatan Barabai Siap Jamu Jamaah Haul Guru Sekumpul

Reporter: Bastian Alkaf
Editor: Fariz Fadhillah