Penjualan Kendaraan Listrik

Tren Penjualan Kendaraan Listrik secara Online Makin Meningkat

Penjualan kendaraan listrik mencatatkan pencapaian yang positif baik kinerja secara offline maupun online pada kuartal kedua tahun 2023.

Produsen motor listrik Alva, melebarkan sayap untuk mengembangkan ekosistem kendaraan listrik roda dua di Bali . Foto: dok. Alva

apahabar.com, JAKARTA - Penjualan kendaraan listrik mencatatkan pencapaian yang positif baik kinerja secara offline maupun online pada kuartal kedua tahun 2023.

Berdasarkan data yang dibagikan Tokopedia, pada kuartal kedua di tahun 2023, penjualan kendaraan listrik secara online dari berbagai merek menunjukkan peningkatan yang cukup drastis dibandingkan dengan tahun sebelumnya di periode yang sama.

“Selama kuartal II 2023 dibandingkan kuartal II 2022, penjualan online mobil listrik lewat Tokopedia meningkat hampir 4 kali lipat, sedangkan penjualan online motor listrik meningkat hampir 10 kali lipat,” ujar Associate Vice President of Category Development Tokopedia, Fransiscus Leo Chandra, dalam keterangan resminya, Kamis (27/7).

Jakarta dan Bandung menjadi pemain utama dalam penjualan kendaraan listrik baik roda dua maupun roda empat dengan lonjakan hingga 5,5 kali lipat selama kuartal II 2023 dibandingkan kuartal II 2022.

Baca Juga: Yadea Buka 80 Diler Motor Listrik di Indonesia, Cek Lokasinya

Baca Juga: Empat Mode Berkendara Bisa Jadi Senjata The New SUV Mitsubishi Motors

Kemudian untuk kota-kota lain seperti Palembang, Semarang dan Surabaya juga menjadi beberapa daerah dengan kenaikan tertinggi transaksi motor listrik lewat Tokopedia.

Peningkatan transaksi motor listrik rata-rata hampir 16 kali lipat selama kuartal II 2023 dibandingkan kuartal II 2022.

Untuk terus menunjang ekosistem kendaraan listrik di pasar otomotif nasional, marketplace yang identik berwarna hijau itu akan menyuguhkan program Tokopedia Garage yang dapat dimanfaatkan oleh calon konsumen.

Masyarakat bisa membeli kendaraan listrik, baik mobil maupun motor, dengan diskon hingga Rp10 juta melalui Tokopedia Garage.