Relax

Trailer Wonderland Indonesia 2: The Sacred Nusantara Karya Alffy Rev Rilis, Warganet Antusias!

apahabar.com, BANJARMASIN – YouTuber sekaligus komposer Indonesia, Alffy Rev bakal merilis karya terbarunya untuk memeriahkan HUT…

Wonderland Indonesia 2: The Sacred Nusantar karya Alffy Rev bakal segera tayang pada 17 Agustus 2022. Foto-Tangkapan Layar YouTube Alffy Rev.

apahabar.com, BANJARMASIN – YouTuber sekaligus komposer Indonesia, Alffy Rev bakal merilis karya terbarunya untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-77.

Seusai Wonderland Indonesia yang pertama dirilis pada HUT Kemerdekaan RI tahun lalu menjadi trending.

Baca Juga: Wonderland Indonesia Karya Alffy Rev Trending, Terselip Lagu Daerah Asal Kalsel!

Kini, pemilik nama lengkap Awwalur Rizqi Al-firori ini bakal kembali menggemparkan publik melalui karya terbarunya yang bertajuk Wonderland Indonesia 2: The Sacred Nusantara.

“Sebuah persembahan mahakarya dari Alffy Rev bersama Dewatlantis Studio untuk kembali memperingati Kemerdekaan Indonesia yang akan lahir pada 17 Agustus 2022,” demikian keterangan di kanal YouTube Alffy Rev, dikutip apahabar.com pada Minggu (14/8).

Melalui trailer yang diunggah pada Rabu (10/8), disebutkan bahwa produksi Wonderland Indonesia kali ini lebih menantang dibanding tahun sebelumnya.

“Produksi kali ini jauh lebih menantang, dengan persiapan dan durasi pengerjaan yang lebih panjang dibanding tahun sebelumnya,” keterangan lebih lanjut.

Wonderland Indonesia 2: The Sacred Nusantara berkolaborasi dengan Novia Bachmid, kakak-adik Andovi da Lopez dan Jovial da Lopez, dan Shanna Shannon.

Alffy Rev juga menyampaikan ucapan terima kasih Kemdikbudristek dan pihak swasta yang telah mendukung para pejuang muda Indonesia untuk mewujudkan mahakarya tersebut.

Menurut pantauan apahabar.com per hari Minggu (14/8) pagi, trailer Wonderland Indonesia 2: The Sacred Nusantara yang berdurasi 1 menit 4 detik ini telah ditonton lebih dari 1 juta kali dan menuai 10 ribu komentar dari warganet

Tak sedikit dari mereka yang antusias menanti Wonderland Indonesia 2: The Sacred Nusantara segera rilis.

“Ini tidak bisa kita lewatkan! Nggak sabar. Keindahan, apik, background, sinematografi dan latar suara. Semoga jalan ceritanya sekeren semua yang ada di sini juga,” komen Ayu Annur.

“Baru awal detik aja sudah merinding, ingin nangis. Ini pasti bakal gemparin semua negara lagi. Pastinya juga trending! Makin makin deh Indonesia dilirik banyak negara. Terima kasih bakan ka Alffy sudah mau mengenalkan budaya Indonesia lewat gaya modernisasi dan enak dilihat,” kata Zahra Alya.

“Wow keren banget teasernya. Saya yakin setiap video dari Alffy Rev pasti bakalan fantastis, epic dan luar biasa. Jadi gak sabar nunggu tanggal 17 Agustus release lagu maupun official video klipnya Wonderful Indonesia 2 : The Sacred Nusantara pada waktu hari proklamasi kemerdekaan Indonesia yg ke-77 nanti,” ujar Ariza Ronaldo92.