News Flash

[ News Flash ] Tradisi dan Persiapan Menyambut Bulan Suci Ramadan

Rangkuman berita hari ini datang dari tradisi dan juga persiapan di beberapa daerah dalam menyambut bulan suci Ramadan 2023.

apahabar.com, JAKARTA - Media sosial Indonesia, dihebohkan oleh aksi tak hormat dua wisatawan asing saat perayaan Hari Raya Nyepi di Bali.

Bule Nekat Camping di Hari Raya Nyepi

Sepasang Warga Negara Asing (WNA) itu kedapatan memasang tenda diatas bale, di kawasan pantai wilayah desa adat Sukowati.

Ironisnya, saat diberi penjelasan oleh petugas pecalang, WNA tersebut seolah tidak mengindahkan, dan malah mengajak petugas berdebat.

Baca Juga: Indahnya Toleransi Sepi Saat Nyepi di Bekasi

Tradisi Menyambut Bulan Suci Islami

Menyambut bulan suci ramadhan, berbagai tradisi kerap dilakukan masyarakat Indonesia. Salah satunya, seperti yang terjadi di kota Magelang, Jawa Tengah.

Tak kurang dari 4 ribu peserta, mengikuti tarhib ramadan, atau tradisi penyambutan datangnya bulan suci ramadan. Menariknya, tak hanya umat islam, umat agama lain pun, turut serta dalam tradisi yang sudah berlangsung lama ini.

Baca Juga: Ribuan Masyarakat Kota Magelang Meriahkan Tarhib Ramadan 2023

Pasar Bekasi Dipenuhi Pembeli Jelang Ramadan

Keramaian terlihat di salah satu pasar tradisional, di daerah Bekasi Timur, Jawa Barat, jelang datangnya bulan suci ramadan.

Meskipun harga bahan pokok tengah melonjak, para pengujung tetap semangat berbelanja, demi memenuhi kebutuhan di bulan puasa.

Baca Juga: Ramadan 2023, Warga Bekasi Antusias Ikuti Tarawih Hari Pertama

Mario Dandy cs Segera Disidang

Polda Metro Jaya, memastikan pelaku anak yang berkonflik dengan hukum, berinisial AG, akan segera menjalani sidang perdana, atas keterlibatannya dalam kasus penganiayaan yang dialami David Ozora.

Hal itu dilakukan, setelah berkas perkara AG memasuki tahap II, dan sudah dilimpahkan ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Sementara itu, polisi masih akan melengkapi berkas perkara 2 tersangka utama, Mario Dandy Satriyo, dan Shane Lukas, sebelum melanjutkan proses hukum kedua tersangka.

Baca Juga: Berkas Perkara Mario Dandy dan Shane Lukas dalam Proses Perlengkapan