Tak Berkategori

TP PKK HSS Buka Pasar Murah

apahabar.com, KANDANGAN – Setiap Ramadan, harga kebutuhan pokok umumnya merangkak naik. Makanya TP PKK Kabupaten Hulu…

Ketua TP PKK HSS, Hj Isnaniah Achmad Fikry menyerahkan paket sembako murah. Foto-Humas Pemkab HSS

apahabar.com, KANDANGAN - Setiap Ramadan, harga kebutuhan pokok umumnya merangkak naik. Makanya TP PKK Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) membuka pasar murah.

Pasar Murah Ramadan yang diselenggarakan TP PKK Kabupaten HSS ini dilaksanakan pada 6 kecamatan.

Baca Juga: Bupati HSS Jamin Biaya Pengobatan Bayi Jantung Bocor

Pada pelaksanaan di hari pertama Pasar Murah di Desa Bajayau Tengah, Kecamatan Daha Barat yang dihadiri langsung Ketua TP PKK Kabupaten HSS, Hj Isnaniah Achmad Fikry dan Anggota TP PKK Kabupaten, Camat Daha Barat dan Ketua TP PKK Kecamatan Daha Barat.

Dihari dan waktu yang sama juga dilaksanakan Pasar Murah Ramadan di Desa Murung Raya, Kecamatan Daha Utara yang dihadiri Wakil Ketua TP PKK Srie Astuti Syamsuri Arsyaddan anggota TP PKK.

Selanjutnya Ketua TP PKK dan Wakil Ketua TP PKK menghadiri Pasar Murah Ramadhan di Desa Baruh Jaya, Kecamatan Daha Selatan.

Ketua TP PKK HSS, Hj Isnaniah Achmad Fikry menyampaikan bahwa dilaksanakannya pasar murah untuk membantu masyarakat, agar bisa mendapatkan sembako yang lebih murah.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada segenap elemen yang membantu hingga terlaksananya acara pasar murah ini. Selanjutnya juga kami ucapkan kepada pihak sponsor yang mau bekerjasama, seperti Bank BRI, Bank Kalsel, dan Bank Kalsel Syariah," ujar Hj Isnaniah Achmad Fikry.

Baca Juga: Bupati HSS Sebut Bukber Mengukuhkan Silaturahmi

Reporter: AHC01
Editor : Syarif