DPRD Kotabaru

Topcer! Kehadiran Menteri Sandi Sukses Dongkrak Pariwisata Kotabaru

apahabar.com, KOTABARU – Kehadiran Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno di Bumi Sa…

Ketua DPRD Kotabaru Syairi Mukhlis saat menyambut kedatangan Menteri Sandi di Kotabaru. Foto-Istimewa.

apahabar.com, KOTABARU - Kehadiran Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno di Bumi Sa Ijaan belum lama tadi dinilai sukses mendongkrak sektor pariwisata Kotabaru.

"Mudah-mudahan saja kedatangan Menparekraf ke daerah kita membawa kebaikan untuk pariwisata dan membuka lapangan kerja ketika wisata dikembangkan," ucap Syairi Mukhlis kepada apahabar.com, Rabu (8/6).

Kedatangan Sandiaga Uno merupakan sebuah kehormatan bagi pemerintah daerah dan masyarakat Kotabaru.

Pasalnya di tengah kesibukkan, Menteri Sandi masih bisa meluangkan waktu berhadir di acara Hari Jadi Kotabaru ke-72.

"Saya pastikan kehadiran beliau kemarin, tentu secara otomatis dapat mengangkat pariwisata yang lagi dikembangkan daerah," kata politisi PDI Perjuangan tersebut.

Terlebih, Festival Budaya Sa Ijaan (FBS) Kotabaru masuk dalam Kharisma Event Nusantara atau kalender event Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Capaian ini bukan tanpa alasan, sebab Kotabaru sudah rutin mendapat kucuran dana dari APBN untuk pemenuhan fasilitas destinasi pariwisata sejak 2018.

"Menjadi harapan bersama, dengan tumbuhnya pariwisata, maka banyak pula pengunjung yang datang hingga berdampak pada meningkatnya ekonomi kreatif di Bumi Sa Ijaan tercinta ini," pungkasnya.