Sport

Top Skor Liga Italia: Cristiano Ronaldo Makin Moncer

apahabar.com, ROMA – Arti usia untuk Cristiano Ronaldo tampaknya hanya angka-angka. Tepat berusia 36 tahun, CR7…

Sejak debut di Serie A, Cristiano Ronaldo telah mencetak 68 gol untuk Juventus. Foto: Transfermarkt

apahabar.com, ROMA – Arti usia untuk Cristiano Ronaldo tampaknya hanya angka-angka. Tepat berusia 36 tahun, CR7 belum kehilangan insting mencetak gol.

Pemain Juventus itu tetap moncer, karena sudah membukukan 16 gol di Liga Italia 2020/2021, sekaligus memuncaki klasemen top skor sementara.

Gol tambahan Ronaldo dibukukan dalam kemenangan Juventus atas AS Roma di Allianz Stadium, Minggu (7/1) malam.

Ronaldo membukukan gol di menit 13, setelah meneruskan umpan Alvaro Morata. Pertandingan itu sendiri dimenangi Bianconeri 2-0.

Torehan Ronaldo mengungguli Romelu Lukaku yang mencetak 14 gol. Lukaku mencetak dwigol, ketika Inter Milan mengalahkan Benevento.

Menguntit Ronaldo dan Lukaku adalah Ciro Immobile. Penyerang Lazio ini sudah membukukan 13 gol.

Sedangkan pemain gaek lain, Zlatan Ibrahimovic, telah mencetak 12 gol atau sama dengan pencapaian Luis Muriel dari Atalanta.

Sementara penyerang Torino, Andrea Belotti, serta pemain Cagliari, Joao Pedro, tercatat 11 kali menjebol gawang lawan.

Pemain lain yang sudah mencetak dua digit gol adalah Lautaro Martinez. Penyerang Inter Milan ini membukukan 10 gol.

Selain memuncaki daftar top skor, gol Ronaldo ke gawang Roma juga merupakan prestasi tersendiri untuk pria Portugal itu.

Ronaldo tercatat telah terlibat dalam 84 gol Juventus, sejak debut di Liga Italia musim 2018-2019. Rinciannya Ronaldo mencetak 68 gol dan menyumbangkan 16 assist.