Tips Merawat Kaktus

Tips Menanam dan Merawat Kaktus

Kaktus termasuk tanaman yang cantik diletakan di outdoor maupun indoor, namun kesalahan menanam dan merawat kaktus dapat menyebabkan kaktus busuk bahkan mati.

Cactus in Milan (Unsplash/Giuseppe Mondì)

apahabar.com, JAKARTA - Tanaman kaktus kini sedang populer sebagai penghias halaman rumah, anda mungkin sering menemukan restoran maupun tempat bersantai di era sekarang mulai banyak menggunakan tanaman kaktus sebagai pemanis dekorasi.

Kaktus termasuk tanaman yang cantik diletakan di outdoor maupun indoor, namun kesalahan menanam dan merawat kaktus dapat menyebabkan kaktus busuk bahkan mati, berikut tips menanam dan merawat kaktus.

Tips Merawat Kaktus

Pahami Jenis Kaktus

Hal yang pertama harus diperhatikan dalam memulai menanam kaktus adalah pahami jenis kaktusnya terlebih dahulu, sesuaikan ukuran kaktus dan tentukan variannya.

Bila ingin diletakan di meja atau kabinet kecil, pillihlah jenis kaktus dengan ukuran yang mini, dan pertumbuhan yang lambat seperti jenis Gymno, Astro, ataupun Sukulen.

Jika ingin diletakan di sudut dinding atau tempat yang luas, pilihlah kaktus dengan jenis minim duri boleh dengan ukuran yang besar ataupun memanjang seperti jenis kaktus Koboi, kaktus Centong atau pun kaktus Naga.

Perhatikan Komposisi Media Tanam

Dalam menanam kaktus perlu memperhatikan komposisi media tanamnya, akar kaktus akan senang tumbuh dalam keadaan media yang poros dengan tekstur yang tidak menahan air terlalu banyak, seperti pasir malang, kerikil kecil, perlit ataupun tanah dengan tekstur kering.

    Hindari menanam kaktus dengan tanah merah atau media tanam yang menampung banyak air seperti Cocopeat karena akar kaktus tidak membutuhkan banyak air.

    Jadwalkan Waktu Menyiram

    Begitu pula cara penyiraman kaktus, jangan siram kaktus terlalu sering karena akan mengakibatkan akar kaktus akan busuk dan menjangkit ke batang yang nantinya membuat kaktus mati.

    Cukup siram bila media tanam sudah kering, seperti seminggu sekali. Tapi sesuaikan juga dengan keadaan media tanam bila dirasa sudah terlalu kering maka boleh disriram 3 hari sekali, kaktus yang terlalu lama tidak disiram akan mengakibatkan batang kaktus melemah dan berbahaya bagi kelangsungan hidup kaktus.

    Kaktus Harus Dapat Pasokan Sinar Matahari

    Perhatikan pula penempatan kaktus terhadap pasokan sinar matahari. Tanaman hijau berduri ini sangat suka dengan sinar matahari, pastikan kaktus mendapatkan sinar matahari yang cukup.

    Bagi kaktus yang akan diletakan di dalam ruangan, dapat dijemur setiap pagi guna mendaapatkan kebutuhannya akan matahari, untuk kaktus yang akan diletakan di luar ruangan pastikan kaktus berada di naungan sinar matahari.

    Berikan Pupuk 6 Bulan Sekali

    Jangan lupa kaktus juga butuh nutrisi, berikan pupuk kepada kaktus berjenis Osmocote dengan kandungan 13-13-13 dan 6-13-25 ditaburkan selama 6 bulan sekali.