tips kesehatan

Tips Merawat Kuku Agar Sehat dan Tampak Bening, Bikin Pede Maksimal

Menjaga keindahan kuku tidak hanya menunjang penampilan, namun membuat kuku menjadi sehat dan kuat. Ini dia cara mudah merawat kuku jari tetap cantik dan sehat.

Tips Merawat Kuku Tetap Sehat dan Cantik. Foto: Freepik

apahabar.com, JAKARTA - Menjaga keindahan kuku tidak hanya menunjang penampilan, namun membuat kuku menjadi sehat dan kuat. Ini dia cara mudah merawat kuku jari tetap cantik dan sehat.

Merawat kuku secara teratur membuatnya sehat dan terlihat cantik secara bersamaan. Melakukan perawatan kuku bisa dilakukan secara sederhana.

"Memberishkannya secara agresif dapat membuat kuku terinfeksi oleh jamur atau bakteri, malakukan manikut tidak perlu sering dan bisa dilakukan dengan cara sederhana di rumah," tutur D'Anne M. Kleinsmith, MD, seorang dokter kulit, mengutip Everyday Health, Kamis (14/12).

Sebelum melakukan perawatan, Anda dapat melihat kondisi kuku terlebih dahulu, apakah terlihat sehat? Atau ada permasalahan pada kuku Anda?

Baca Juga: Candi Umbul Magelang, Wisata Sejarah Sekaligus Kesehatan di Lereng Merbabu

Kuku yang sehat memiliki ciri berwarna merah muda, memiliki kutikula kuku, tidak ada cengkungan dan bengkak, serta tidak mudah patah.

Jika kuku tidak sehat sangat rentan terhadap infeksi dan bakteri yang membuatnya tidak hanya terlihat jelek tapi membuat ketidaknyamanan pada penderitanya.

Berikut beberapa tips dan cara sederhana dalam menjaga kesehatan kuku tetap sehat dan cantik.

Mengonsumsi Biotin
Mengomsumsi Biotik dalam Bentuk Suplemen dapat Membantu Menjaga Kuku Agar Tetap Sehat. Foto: Everyday Health

Suplemen B7 ini dibutuhkan jika asupan makanan Anda kurang sehat dan bervariasi. Biotin dapat membantu memperkuat dan menyehatkan kuku, rambut, dan kulit tubuh.

Baca Juga: Lunula pada Kuku, Ternyata Ini Fungsi Pentingnya

Mengonsumsi biotin harus sesuai dosis harian, orang dewasa memerlukan sebanyak 30 micrograms per hari.

Selain melalui suplemen, biotin juga dapat ditemukan di beberapa makanan seperti daging, telur, ikan, kacang-kacangan dan ubi.

Melembapkan Kutikula Kuku
Melembapkan Kutikula Kuku Agar Tetap Sehat. Foto: Freepik

Kutikula adalah lapisan kulit mati berwarna putih yang letaknya mengelilingi sisi-sisi kuku jari tangan dan kaki, jika terlalu dalam memotongnya akan membuat dasar kuku terbuka terhadap infeksi.

Sebagai bagian dari perawatan kuku rutin ini, Kleinsmith menyarankan untuk melembapkan kutikula dan tidak terlalu mendorongnya ke belakang, atau tidak memotongnya sama sekali.

Kutikula dapat infeksi dan terasa tidak nyaman, tanda-tanda lain adalah kemerahan, nyeri bengkak dan bahkan nanah pada kutikula dan kulit di sekitarnya.

Memotong Kuku
Memotong Kuku dengan Bijak Membuat Kuku Menjadi Sehat. Foto: Freepik

Memotong kuku secara teratur tak hanya menjaga kesehatan saja, tapi juga membantu menghindari dari tersangkut atau patah.

"Tren fesyen saat ini adalah memiliki kuku yang rapih, alami dan lebih pendek," ucap Kleinsmith.

Baca Juga: Jantung Sehat Hasilkan Daya Ingat Tinggi pada Otak

Memangkas kuku pada tiap individu berbega, bergantung pada pertumbuhan kuku tersebut.

Kleinsmith menyarankan untuk menggunakan kikir halus untuk menghaluskan tepi kuku, dan melakukannya dengan gerakan ringan.

Bersihkan dengan Kuas Kuku
Membersihkan Kuku Sangat Penting untuk Menjaga Tampilan dan Kesehatan Kuku. Foto: Freepik

Banyak perempuan berisiko terkena infeksi pada bagian bawah kuku, hal tersebut dikarenakan penggunaan alat yang runcing dan panjang selama manikur.

"Mereka berusaha keras membersihkan bagian bawah kuku, sehingga melukai antara kuku dan dasar kuku," kata Kleinsmith.

Kenakan Sarung Tangan Ketika Mencuci Piring
Menggunakan Sarung Tangan Guna Melindungi Kuku dan Tangan agar Tetap Sehat. Foto: Freepik

Terlalu sering membenamkan tangan ke dalam air sabun untuk mencuci piring dapat melemahkan kuku yang kuat sekalipun.

Beberapa bahan pencuci piring juga dapat merusak kondisi kuku dan tangan menjadi kering.

Baca Juga: Stem Cells, Terapi Menggunakan Sel Manusia untuk Kesehatan

Sangat disarankan untuk mengenakan sarung tangan guna melinungi tangan saat mencuci piring.

Hal lain yang tidak boleh dilakukan untuk menjaga kondisi kuku adalah mengigitnya atau mencabut kutikula.

Kebiasaan ini bisa merusak bantalan kuku. Bahkan membuat luka kecil yang memungkinkan bakteri atau jamur masuk dan menyebabkan infeksi.

Jika menggunakan pewarna kuku, sebaiknya mencari bahan yang tidak merusak kuku Anda. Dan memilih bahan bebas aseton.

Kleinsmith juga menambahkan jika terjadi infeksi atau lainnya, segera melakukan pengobatan untuk menghindari hal lain yang tidak diinginkan.