Tak Berkategori

Tingkatkan Kualitas, MSC BPJS Barabai Hadir di Lokasi Strategis

apahabar.com, BARABAI – Sebagai lembaga yang ditunjuk oleh Undang-Undang dalam menyelenggarakan Program Jaminan Kesehatan Nasional JKN-KIS,…

Layanan MSC JKN BPJS Barabai di halaman Samsat HST. Reza BPJS Barabai for apahabar.com

apahabar.com, BARABAI – Sebagai lembaga yang ditunjuk oleh Undang-Undang dalam menyelenggarakan Program Jaminan Kesehatan Nasional JKN-KIS, BPJS Kesehatan selalu berupaya dalam meningkatkan kualitas layanannya.

Salah satunya dengan mendekatkan layanan Mobile Customer Service (MCS) di lokasi-lokasi strategis. Seperti yang dilakukan BPJS Kesehatan Cabang Barabai kali ini.

MCS KC Barabai sasar spot di parkiran Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST).

Salah seorang peserta JKN BPJS bernama Sukino (51) merasakan betul manfaat hadirnya MCS di Dukcapil.

"Saya rasa, adanya mobil BPJS Kesehatan yang mangkal di sini jadi lebih memudahkan untuk menanyakan informasi terkait BPJS Kesehatan," tutur pria yang tinggal di Mandingin itu, Senin (6/5).

Dirinya mengaku MCS datang di saat yang tepat. Di mana orang sepertinya yang ingin mendapatkan informasi mengenai kepesertaan PBI tidak perlu jauh-jauh ke Kantor BPJS Kesehatan.

"Lebih praktis lah, saya tidak perlu jauh-jauh ke kantor BPJS Kesehatan, hemat BBM juga," katanya.

Walau Sukino merasa terbantu dengan hadirnya MCS ini, namun dirinya berharap BPJS Kesehatan lebih memperbanyak MCS agar tersebar di tempat-tempat lainnya.

"Kalau bisa sih banyak yang berkeliling di banyak tempat, tidak hanya satu mobil, karena layanan seperti ini banyak diharapkan masyarakat," harap Sukino.

Terpisah, Kepala Bidang Kepesertaan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan Cabang Barabai, Yuni Norma Riansari mengatakan kegiatan MCS rutin dilakukan berkeliling dengan spot yang berbeda tiap harinya.

"MCS untuk setiap harinya berkeliling di titik keramaian yang sudah kami atur jadwalnya, seperti di pasar-pasar. Untuk tiap hari senin khusus kami jadwalkan di Dukcapil HST untuk mendekatkan peserta JKN-KIS yang berurusan di Dukcapil dapat sekalian mendaftarkan diri sebagai peserta atau sekedar mendapatkan informasi," kata Yuni pada apahabar.com, Senin (6/5).

Selain telah mengantongi izin dari pihak Dukcapil tersebut, pihak BPJS Kesehatan Barabai sudah melakukan kerja sama juga terkait pelayanan terpadu di KPPN Barabai.

"Selain di Dukcapil HST, MCS juga kita lakukan di KPPN Barabai setiap awal bulannya sebagai komitmen dari kerja sama yang telah kita lakukan dalam penerapan zona integritas bebas korupsi disana," tambahnya.

Baca Juga:22 Angkutan Barang Tertangkap Langgar Aturan

Baca Juga:Dua Caleg DPR RI Kalsel Terindikasi Money Politics

Reporter: AHC11
Editor: Fariz F