Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Belum Menang, Menpora: Masih Ada Peluang

Dito Ariotedjo selaku Menpora buka suara terkait peluang Timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Dito Ariotedjo setelah menghadiri pembukaan acara Turnamen Badminton Kopri di Gedung Menpora, Rabu (22/11). (Foto:Lazuardi Iman/apahabar.com)

apahabar.com, JAKARTA - Menpora Dito Ariotedjo buka suara terkait peluang Timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Menurutnya, Indonesia masih memiliki kans cukup bagus untuk lolos di Grup F setelah hanya bisa mencuri satu poin melawan Filipina, Selasa (21/11). 

"Kemarin hasilnya seri ya, jadi masih ada harapan untuk kedepannya bagi Timnas Indonesia," ungkap Dito Ariotedjo setelah membuka turnamen Badminton Kopri di Gedung Kemenpora, Rabu (22/11).

Baca Juga: Timnas Indonesia Imbang Lawan Filipina, Shin Tae-yong Salahkan Rumput

Sebelum melawan Filipina, Indonesia menelan kekalahan 1-5 dari tim tuan rumah Irak dalam laga pembuka Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (16/11). 

Indonesia sendiri masih memiliki beberapa pertandingan mengingat laga dalam Kualifikasi Grup Piala Dunia 2026 menerapkan sistem home-away. 

"Masih ada pertandingan kedepannya, jadi masih ada harapan untuk kedepannya," jelas Dito Ariotedjo. 

Timnas Indonesia akan menghadapi tiga laga home dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca Juga: Timnas Indonesia Hadapi Filipina, Momentum Kebangkitan Skuat Garuda

Selain itu, Menpora Dito menilai PSSI juga pasti telah melakukan evaluasi terkait kekalahan 1-5 dari Irak dan hasil imbang saat melawan Filipina. 

"Saya rasa dari PSSI pasti melakukan Evaluasi terkait hal kekalahan dan hasil seri dengan Filipina, sehingga kita lihat pertandingan berikutnya," pungkas Dito Ariotedjo.

Di pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 selanjutnya, Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dua kali baik laga kandang (21/3) dan tandang (26/3) pada Maret 2024 mendatang.

Namun sebelum itu, skuat Garuda akan berjuang terlebih dulu di Piala Asia 2023 yang berlangsung di Qatar,  12 Januari - 10 Februari 2024.