Pemilu 2024

Tiba di PPP, Wiranto Berikan Nama Legislatif Potensial Eks Hanura

Mantan Ketua Umum Partai Hanura Wiranto menyambangi kantor DPP PPP di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat. Ia akan menyerahkan sejumlah nama eks Hanura.

Mantan Ketua Umum Partai Hanura Wiranto Bersama Ketua Umum PPP Mardiono (foto:apahabar.com/dianfinka)

apahabar.com, JAKARTA - Mantan Ketua Umum Partai Hanura Wiranto tiba di kantor DPP PPP di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (1/5).

Berdasarkan pantauan apahabar.com, Senin (1/5) siang, Wiranto tiba di markas PPP sekira pukul 12.56 WIB.

Setibanya di lokasi, Wiranto tampak turun dari mobil berwarna hitam dan disambut meriah oleh iringan musik marawis.

Lebih lanjut Wiranto juga diberikan sorban oleh Ketua Umum PPP Mardiono, Ia mengenakan busana batik berwarna hijau.

Baca Juga: PPP Harap Ganjar Pranowo Usung Visi Kerakyatan di Pilpres 2024

Sambil turun dari yang ditumpanginya, Wiranto tampak melempar senyum kepada para awak media.

Sebelumnya Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Wiranto menyerahkan nama sejumlah loyalis Partai Hanura untuk menjadi calon anggota legislatif dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP). 

"Pak Wiranto akan menyerahkan nama-nama potensial eks Hanura untuk maju sebagai caleg di PPP," kata Ketua DPP PPP Achmad Baidowi di Jakarta, Senin (1/5).

Baca Juga: Wiranto Distribusikan Bekas Loyalis Hanura Lompat Jadi Caleg PPP

Pria yang akrab disapa Awiek mengatakan, nantinya Wiranto akan memberikan daftar nama tokoh eks Hanura yang hendak menjadi calon legislatif yang memiliki nilai potensial. 

"Nantinya mereka akan dimasukkan dalam daftar long list caleg baik pusat maupun provinsi," jelasnya.