Kalsel

Terpeleset Saat Asyik Bakar Ikan, Geger Pria Kotabaru Jatuh ke Dasar Air Terjun

apahabar.com, KOTABARU – Saat tengah asyik bakar ikan bersama rekannya, mendadak kaki Bahrudin Noor (38) terpeleset….

Oleh Syarif
Tim gabungan saat mengevakuasi korban dari dasar air terjun menggunakan tali. Foto-Istimewa

apahabar.com, KOTABARU - Saat tengah asyik bakar ikan bersama rekannya, mendadak kaki Bahrudin Noor (38) terpeleset. Sialnya ia seketika jatuh ke dasar air terjun setinggi 7 meter di Desa Mandin, Kecamatan Pulau Laut Utara, Kotabaru, Senin (14/12).

Informasi dihimpun apahabar.com, insiden yang menimpa warga Desa Baharu Utara, Kecamatan Pulau Laut Sigam, Kotabaru itu terjadi sekitar pukul 14.00 Wita.

Ceritanya begini, saat itu ia bersama tiga orang rekannya bersantai sambil membakar ikan di sekitar puncak air terjun.

Mendadak Bahrudin terpeleset dan tak mampu menyeimbangkan diri. Korban pun terjun bebas ke dasar air terjun tersebut.

Mengetahui Bahrudin jatuh ke dasar air terjun, rekannya pun dibuat panik. Mereka mencoba mencari pertolongan kepada warga sekitar air terjun.

Tak lama berselang, beberapa tim gabungan dan relawan tiba di lokasi. Mereka segera mengevakuasi korban dari dasar air terjun itu.

Kepala Pos SAR Kotabaru, Teguh Prasetyo membenarkan adanya insiden itu. Ia memastikan korban selamat, dan kini telah dievakuasi.

“Iya, beruntung korbannya selamat. Hanya mengalami cedera di bagian lutut, dan sudah berhasil dievakuasi tim gabungan,” ujar Teguh kepada apahabar.com Senin malam.