Sport

Termasuk Kiper Barito Putera, Timnas Indonesia Coret 2 Pemain

apahabar.com, JAKARTA – Meski difavoritkan menjadi kiper pilihan pertama, Muhammad Riyandi dicoret dari pemusatan latihan Timnas…

Muhammad Riyandi dicoret dari Timnas Indonesia yang sedang bersiap menghadapi kualifikasi Piala Dunia 2022. Foto: Skor

apahabar.com, JAKARTA – Meski difavoritkan menjadi kiper pilihan pertama, Muhammad Riyandi dicoret dari pemusatan latihan Timnas Indonesia.

Kiper Barito Putera itu terpaksa dicoret pelatih Shin Tae-yong, karena sedang sakit. Selanjutnya posisi yang ditinggal Muhammad Riyandi ditempati Adi Satryo.

Sejatinya kesempatan Muhammad Riyandi menjadi pilihan utama di Timnas Indonesia terbilang lebih besar. Salah satunya disebabkan penampilan apik bersama Barito Putera di Piala Menpora 2021.

Sebaliknya Nadeo Argawinata dan Aqil Savik yang juga dipanggil mengikuti pemusatan latihan, tak sekalipun tampil di Piala Menpora.

Selain Muhammad Riyandi, Timnas Indonesia juga mencoret Yanto Basna. Alasannya pemain PT Prachuap di Liga Thailand itu dianggap mangkir, lantaran tak kunjung bergabung dalam pemusatan latihan.

“Muhammad Riyandi terpaksa dicoret karena sakit. Sementara Yanto Basna tak kunjung bergabung sesuai waktu yang diinginkan pelatih,” demikian keterangan resmi PSSI.

Selain Adi Satryo, Shin Tae-yong memanggil 4 pemain baru lain. Mereka adalah Ilija Spasojevic, Rizky Ridho, Ady Setiawan dan Didik Wahyu.

Semua pemain baru langsung mengikuti latihan, Rabu (5/5) malam. Selama bulan puasa, program latihan Timnas Indoensia hanya dilakukan mulai pukul 20.30 hingga 22.00.

Di sisi lain, Shin Tae-yong masih belum bisa memimpin latihan Timnas Indonesia di Stadion Madya Senayan.

Pelatih berusia 51 tahun ini masih menjalani isolasi mandiri, sejak kepulangan dari Korea Selatan. Masa karantina Shin Tae-yong tuntas, Jumat (7/5).

Pemusatan latihan di Senayan berlangsung hingga 17 Mei 2021. Selanjutnya mereka bertolak ke Uni Emirat Arab untuk melanjutkan program latihan dalam persiapan menghadapi kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Indonesia melawan Thailand pada 3 Juni, kemudian empat hari berselang menghadapi Vietnam, dan terakhir 11 Juni kontra Uni Emirat Arab.

Sebelumnya Timnas Indonesia memainkan dua uji coba melawan Afghanistan yang dijadwalkan berlangsung 25 Mei, serta Oman empat hari kemudian.

Sekalipun memenangi pertandingan sisa, Indonesia sudah tidak memiliki kesempatan lagi di kualifikasi Piala Dunia 2022. Menempati posisi kelima di klasemen Grup G, Indonesia tidak meraih satu poin pun.

Sedangkan negara yang lolos ke babak selanjutnya hanya juara grup dan runner up grup. Untuk sementara Vietnam memimpin klasemen dengan 11 poin, disusul Malaysia 9 poin.