Bank Kalsel

Terintegrasi ke Siskohat, Tabungan Haji Lebih Mudah di Bank Kalsel

apahabar.com, BANJARMASIN – Berbagai kemudahan diberikan Bank Kalsel Syariah kepada masyarakat yang hendak menunaikan ibadah haji….

Foto-isitimewa

apahabar.com, BANJARMASIN – Berbagai kemudahan diberikan Bank Kalsel Syariah kepada masyarakat yang hendak menunaikan ibadah haji.

Melalui Tabungan Haji iB Ar-Rahman, masyarakat lebih memudahkan mendapatkan nomor porsi keberangkatan haji.

Hal itu disebabkan Tabungan Haji iB Ar-Rahman telah terintegrasi dengan Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat).

“Tabungan Haji iB Ar-Rahman dikelola berdasarkan prinsip syariah yang menggunakan akad mudharabah muthlaqah, jelas Kepala Cabang Bank Kalsel Syariah Banjarmasin, Shiska Ayu Kresna, Sabtu (2/1).

“Dengan demikian, dana yang ditabung masyarakat akan mendapatkan porsi bagi hasil,” imbuhnya.

Selain terhubung langsung dengan Siskohat, keunggulan Tabungan Haji iB Ar-Rahman juga aman dan dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS).

“Setoran awal ringan, bagi hasil kompetitif, rekening dapat dibuka sejak bayi baru lahir, serta setoran selanjutnya tidak dibatasi,” pungkas Shiska. (*)