Tengkorak Manusia Ditemukan di Kebun Sawit Tala, Kapolsek Tambang Ulang: Masih dalam Penyelidikan 

Kepala dan Kerangka Manusia Ditemukan di Lahan Sawit

Tim Inafis melakukan rangakaian penyelidikan tas temuan kerangka manusia di Desa Sungai Pinang Tala. Foto-Istimewa

apahabar.com, PELAIHARI - Warga Desa Sungai Pinang RT 01 Kecamatan Tambang Ulang geger dengan ditemukan tengkorak manusia di lahan sawit milik Almarhum H Abidin, Senin (9/10/2023) pukul 00.30 Wita.

Kapolres Tanah Laut AKBP Rofikoh Yunianto melalui Kapolsek Tambang Ulang Iptu M. Afianor membenarkan penemuan tengkorak manusia tersebut.

Ia  menuturkan, penemuan tengkorak manusia ini berawal dari warga yang sedang berburu burung sekira pukul 00.30 wita di lahan sawit.

"Setelah melihat adanya kerangka tengkorak manusia kedua saksi tersebut melapor ke kepala desa setempat, kemudian Kades melapor ke Polsek tambang ulang, oleh petugas piket mendatangi TKP, dan mengamankan TKP."

Kemudian, pada Senin (09/10/2023) sekitar pukul 07.30 Wita, Tim INAFIS Polres Tanah Laut bersama anggota Polsek Tambang ulang mengunjungi TKP dan melakukan olah TKP.

"Barang bukti yang di temukan di TKP di antaranya tengkorak kepala manusia dan beberapa tulang bagian tubuh, tengkorak kepala dan ikat pinggang yang sudah terbakar," katanya.

Selain itu, ditemukan pula dua buah korek api jenis mancis dua buah dompet yang sebagian sudah terbakar. Sisa potongan kain yang sudah terbakar. Selanjutnya seluruh barang bukti di bawa ke Rumah Sakit Bojasin Pelaihari untuk di lakukan tindakan medis."

Untuk identitas kerangka manusia tersebut, sambung AKBP Rofikoh Yunianto,  belum diketahui termasuk jenis kelamin. Saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan.