Sport

Tembus Final, Brasil Tunggu Argentina atau Kolombia

apahabar.com, RIO DE JANEIRO – Berkat skor minimalis, Brasil mengalahkan Peru di semifinal Copa America 2021,…

Aksi Neymar da Silva dalam pertandingan Brasil versus Peru di semifinal Copa America 2021. Foto: Daily Star

apahabar.com, RIO DE JANEIRO – Berkat skor minimalis, Brasil mengalahkan Peru di semifinal Copa America 2021, Selasa (6/7) siang. Mereka tinggal menunggu Argentina atau Kolombia sebagai lawan di final.

Semifinal pertama di Copa America 2021 ini berlangsung cukup sengit. Peru mencoba menggebrak lebih dulu, tapi Brasil juga tak mau kalah.

Brasil mendapat peluang pertama di menit 8 melalui sepakan Neymar da Silva di dalam kotak penalti. Namun arah bola masih melenceng ke sisi kanan gawang.

Selanjutnya Brasil kian sporadis menekan Peru. Casemiro membuat ancaman lewat sepakan dari luar kotak penalti di menit 12, disusul Everton Soares beberapa menit berselang.

Setelah bertubi-tubi menekan, Brasil akhirnya mendapat gol di menit 35 melalui aksi Lucas Paqueta.

Berawal dari serangan balik, Neymar menggiring bola ke kotak penalti di kiri, lalu mengecoh tiga pemain, sebelum melepaskan umpan ke tengah.

Lucas Paqueta yang tak terkawal di depan gawang, tidak kesulitan meneruskan bola dengan sepakan keras.

Memasuki babak kedua, Peru perlahan keluar dari tekanan tuan rumah. Anak asuh Ricardo Gareca ini beberapa kali bisa membahayakan gawang Brasil.

Seperti di menit 49, Gianluca Lapadula membuat shot on target pertama Peru. Namun bola masih dapat diamankan Ederson Moraes.

Kemudian percobaan datang dari Raziel Garcia di menit 52 yang masih melenceng. Lantas di menit 61, usaha dari pemain yang sama bisa diredam Ederson Moraes.

Peluang terakhir Peru dibukukan di menit 81, ketika sundulan Alexander Callens masih sedikit melenceng.

Hingga pertandingan berakhir, skor tidak berubah dan Brasil pun melenggang ke final Copa America 2021.

Mereka tinggal menunggu pemenang semifinal lain antara Argentina versus Kolombia, Rabu (7/7) siang. Adapun final digelar Estadio Maracana, Minggu (11/7) pagi.