News

Tawarkan Pembangunan Ekonomi Berkelanjutan, Japnas: Mulai dari Hilirisasi Industri

apahabar.com, JAKARTA – Ketua Umum Jaringan Pengusaha Nasional Bayu Priawan Djokosoetono mengungkapkan pembangunan perekonomian secara berkesinambungan…

Ketua Umum Jaringan Pengusaha Nasional (Japnas), Bayu Priawan Djokosoetono. Foto: BS/apahabar.com

apahabar.com, JAKARTA – Ketua Umum Jaringan Pengusaha Nasional Bayu Priawan Djokosoetono mengungkapkan pembangunan perekonomian secara berkesinambungan dapat dilakukan melalui transformasi ekonomi berbasis konsumsi menjadi ekonomi berbasis produksi.

Guna mendukung tujuan tersebut, pihaknya siap mendukung dan berpartisipasi aktif dalam berbagai kebijakan seperti hilirisasi industri, substitusi impor, peningkatan produksi dalam negeri, pembangunan energi bersih berkelanjutan, ekonomi hijau, ekonomi biru, hingga digitalisasi yang digagas pemerintah.

“Khususnya pembangunan industri halal dan ekonomi syariah yang sangat berkembang dan potensial atas dorongan pemerintah,” katanya dalam Musyawarah Nasional 1 di Hotel Ritz Charlton Pasific Place, Jakarta, Kamis (25/8)

Bayu mengatakan Japnas berkomitmen menjadi mitra strategis pemerintah dalam mendorong investasi. Selain itu, pihaknya juga akan menjadi penghubung investasi dan kemitraan lokal di Indonesia pada beragam sektor usaha.

Selain itu, melalui keragaman dan keterlibatan Japnas di sektor riil, Japnas juga berkomitmen menjadi partner dalam sinkronisasi program dengan pemerintah. Khususnya, turut mendorong daya saing usaha, perbaikan iklim investasi, infrastruktur, serta kebijakan publik.

Tujuan tersebut perlu dilakukan, sebab Japnas dibangun atas tiga pilar dasar seperti pengembangan diri khususnya dalam berbisnis, penciptaan sinergisitas usaha, dan jaringan.

“Japnas mempersiapkan diri dengan baik, untuk ke depan bisa memberikan karya terbaik bagi masyarakat, bangsa dan negara yang kita cintai untuk lebih harum di mata dunia,” jelasnya.