DPRD Kotabaru

Tangkal Sebaran Omicron, Ketua DPRD Ingatkan Warga Sa Ijaan Tetap Taat Prokes

apahabar.com, KOTABARU – Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis, mengingatkan agar warga Kotabaru meningkatkan kewaspadaan ihwal penyebaran…

Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis. Foto-Masduki.

apahabar.com, KOTABARU – Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis, mengingatkan agar warga Kotabaru meningkatkan kewaspadaan ihwal penyebaran Covid-19, juga varian Omicron.

Hal itu disampaikan Syairi agar warga Kotabaru tetap aman dan terhindar dari paparan virus yang sampai saat ini belum ditemukan obatnya itu.

“Kepada masyarakat Sa Ijaan, mari kita semua sama-sama taat akan protokol kesehatan, agar terhindar dari Covid-19 serta varian baru Omicron,” pinta Syairi, Senin (14/2) sore.

Selain itu, kader PDI Perjuangan Kotabaru ini terus mendukung program pemerintah ihwal percepatan vaksinasi Covid-19 dan Booster.

“Jadi, kami juga meminta agar masyarakat yang belum menerima vaksinasi segera menghubungi pihak terkait, agar imunitas badan meningkat dan sehat,” ujar Syairi.

Hal serupa juga disampaikan Sekretaris Komisi II DPRD Kotabaru, Awaludin. Ia juga menekankan akan pentingnya meningkatkan kewaspadaan dan disiplin Prokes bagi masyarakat.

“Cara yang paling tepat ialah taat Prokes agar semua aman dan tidak terpapar Covid-19 serta Omicron. Semoga, pandemi ini cepat berlalu, agar konsisi ekonomi kita kembali pulih,” pungkasnya.