Sport

Tampil Perdana, Tim Rugby Kalsel Sabet Posisi Runner-up di Aceh Open 2020

apahabar.com, BANJARMASIN – Mengikuti kejuaraan Aceh Open 2020 yang digelar tertanggal 4 hingga 6 Desember, Tim…

Tim Rugby Kalsel sukses menyabet posisi runner-up di Aceh Open 2020. Foto-Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN Mengikuti kejuaraan Aceh Open 2020 yang digelar tertanggal 4 hingga 6 Desember, Tim Bekantan Rugby Kalimantan Selatan (Kalsel) sukses menjadi runner-up.

Raihan itupun jadi suatu kebanggan, sebab turnamen kali ini merupakan kejuaraan pertama bagi Tim Bekantan Rugby Kalsel yang usianya baru seumur jagung.

Turnamen Aceh Open 2020 sendiri diikuti oleh 6 tim dengan sistem pra dan setengah kompetisi yang disesuaikan dengan peraturan dari PB PRUI dan World Rugby.

Adapun tim yang turut serta meramaikan kejuaraan di Bumi Serambi Mekkah itu di antaranya, yaitu Tim PON Rugby Aceh, Tim Bekantan Rugby Kalsel, Tim Pengcab Rugby Barbarian, Tim UKM Rugby Unsyiah - BBG, Tim Koetaraja Rugby dan Tim Gajah Putih Rugby.

“Turnamen ini kita ikuti untuk menambah pengalaman dan mengukur kemampuan Tim Bekantan Rugby Kalsel dalam persiapan menghadapi PON Aceh 2024,” ujar salah seorang pemain Tim Bekantan Rugby Kalsel, Muhammad Yacob beberapa waktu lalu.

Di final yang digelar di Stadion Harapan Bangsa, Sabtu (5/12), Tim Bekantan Rugby Kalsel harus mengakui kedikdayaan tim tuan rumah, Tim PON Rugby Aceh.

“Kendala kami hanya jam terbang latihan,” tutup Yacob.

Atas keberhasilan itu, Tim Bekantan Rugby Kalsel berhak mendapat medali serta dana pembinaan sebesar Rp1.500.000.