Pemilu 2024

Tak Kunjung Putuskan Dukungan Capres, PSI Tegak Lurus dengan Jokowi

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie mengatakan bahwa dukungan pada pilpres 2024 mendatang akan tegak lurus dengan

Grace Natalie saat bertemu dengan Gibran Rakabuming, Jumat, (21/7). Foto: apahabar.com/Fernando

apahabar.com, SOLO - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) hingga detik ini belum juga memutuskan dukungan kepada kepada salah satu bakal calon presiden (bacapres).

Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie mengatakan dukungan pada Pilpres 2024 mendatang akan tegak lurus dengan Presiden Joko Widodo.

"Insha'Allah dukungan dari PSI merupakan cerminan dukungan dari pak Jokowi juga. Gitu aja yang kita sampaikan," ungkapnya singkat ditemui usai beraudiensi dengan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka di kantor Balai Kota Solo, Jumat, (21/7).

Disinggung soal PSI yang belum menentukan sikap koalisi hingga saat ini. Grace menyebut akan tetap tegak lurus dengan Jokowi.

"Pokoknya tegak lurus bersama pak Jokowi," tandasnya.

Baca Juga: Tak Ingin Terjungkal Lagi, Giring Tegaskan Kesiapan PSI di Pemilu 2024

Seperti diketahui, survei Rembuk Rakyat Mencari Penerus Jokowi yang digagas PSI yang diakses apahabar.com hari ini, Jumat (21/7) telah menempatkan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo pada posisi teratas dengan perolehan 49,96%, disusul Menteri BUMN Erick Thohir 19,96%, Menko Polhukam Mahfud MD 6,04.

Selanjutnya disusul Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil 5,94%, Mantan Panglima TNI Muhammad Andika Perkasa 4,94%, Pendiri Narasi TV Najwa Shihab 4,00%, Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak 3,12%, Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian 3,05%, Menteri Keuangan Sri Mulyani 3,00%.