Politik

Tak Ikut Debat Terakhir, Sugianto Sabran Sampaikan Ini

apahabar.com, PALANGKA RAYA — Setelah menjalani isolasi mandiri sejak terkonfirmasi Covid-19 pada 18 November lalu, kini…

Sugianto Sabran saat mengumumkan hasil swab negatif. Foto-Istimewa

apahabar.com, PALANGKA RAYA — Setelah menjalani isolasi mandiri sejak terkonfirmasi Covid-19 pada 18 November lalu, kini H Sugianto Sabran dinyatakan tidak lagi terpapar virus Corona.

Dalam video berdurasi 2 menit 16 detik, sang petahana menyampaikan kabar gembira bahwa dirinya sudah pulih setelah hasil terakhir tes swab
polymerase chain reaction (PCR) dinyatakan negatif.

Kendati begitu dirinya tidak bisa mengikuti debat terakhir Pemilihan Gubernur (Pilgub) Kalteng, Rabu (2/12) malam.

“Alhamdulillah keadaan saya sehat wal afiat. Hasil swab terakhir saya negatif. Tapi saya memilih tidak hadir debat sampai menunggu swab selanjutnya. Saya minta maaf kepada masyarakat karena tidak bisa ikut debat,”ujarnya.

Ia berharap agar rivalnya, pasangan Ben Brahim dan H Ujang Iskandar dapat memaklumi ketidakhadirannya.

Tak lupa ia juga mendoakan agar pasangannya H Edy Pratowo, dapat melakukan hal yang sama, walaupun tanpa kehadirannya.