Relax

Tak Berhenti Mencoba, Muji Batola Sukses Tembus Babak 24 Besar Dangdut Adacemy 5

apahabar.com, BANJARMASIN – Berkat keuletan dan kesiapan lebih baik, Murjiani atau Muji dari Barito Kuala akan…

Penampilan Muji dari Barito Kuala di babak 50:50 Dangdut Academy (D’Academy) 5. Foto: Vidio

apahabar.com, BANJARMASIN – Berkat keuletan dan kesiapan lebih baik, Murjiani atau Muji dari Barito Kuala akan segera tampil di babak 24 besar Dandut Academy (D’Academy) 5 di Indosiar.

Langkah Muji di D’Academy 5 terbilang mulus. Warga Kecamatan Alalak ini bahkan tidak perlu melewati babak eliminasi, sebelum mencapai babak 50:50.

Penyebabnya Muji mendapatkan empat standing ovation dari juri di final audisi, ketika membawakan lagu ‘Surga Di Bawah Kaki Ibu’ dan menyelesaikan tantangan lagu ‘Magnoon’ dengan baik.

Juri yang terdiri dari Soimah, Nassar Sungkar, Fildan DA dan Reza DA menilai penampilan Muji tak perlu lagi diseleksi melalui final audisi.

Selanjutnya di babak 50:50 yang hanya meloloskan 40 peserta, langkah Muji juga tak tertahankan untuk menembus babak 24 besar, ketika membawakan lagu ‘Dinding Kaca’.

Adapun di babak 24 besar yang disiarkan di Indosiar, Minggu (25/9) mulai pukul 21.30 Wita, Muji tergabung di grup 1 bersama Eby Rizta (Bima), Lingling (Wajo) dan Wiranti (Gorontalo).

Babak 24 besar sendiri menjadi kompetisi yang sebenarnya. Tak hanya dinilai juri, peserta juga harus mendapatkan hati penonton melalui voting SMS.

Untuk mendukung Muji, pengemar cukup mengetik ‘DA spasi Muji dan dikirim ke nomor 97288’. Selain melalui SMS, voting juga dapat dilakukan melalui aplikasi e-commerce Lazada.

“Insyallah saya akan berusaha menampilkan yang terbaik. Kalau soal lagu, tunggu saja penampilan saya,” ungkap Muji melalui laman interaktif Instagram.

“Melalui kesempatan ini, saya memohon dukungan seluruh masyarakat Indonesia, juga warga Kalimantan Selatan, Barito Kuala dan Alalak untuk mengirimkan SMS dukungan,” imbuhnya.

Pengalaman Gagal

Sebelum mampu menembus babak 24 besar D’Academy 5, Muji pernah gagal mencapai fase utama Liga Dangdut Indosiar (Lida) 2018.

Dalam audisi provinsi, Muji mendapatkan SMS terendah, kendati mendapatkan standing ovation dari juri-juri seperti Inul Daratista, Zaskia Gotik, Nasar dan Soimah.

Lantas sebagai wakil Kalsel, terpilih Rina Aulia yang juga berasal dari Batola. Akan tetapi, perjalanan Rina juga langsung terhenti di konser final Top 34.

Akan tetapi di Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2018 yang diikuti selanjutnya, Muji bahkan nyaris mencapai babak 10 besar.

Hanya karena mendapatkan SMS terendah, Muji gagal melangkah ke babak berikutnya. Dalam penampilan terakhir di KDI 2018, Muji menyanyikan lagu ‘Sakit Gigi’ dan ‘Nyabu’ bersama pedangdut Alam.

Selain Muji yang mewakili Batola, terdapat duta Kalsel lain di D’Academy. Mereka adalah Syelvyana (Tanah Bumbu), Syahriadi (Hulu Sungai Tengah) dan Aulia Fitriani (Kotabaru).

Namun Syelvyana kandas di final audisi. Sedangkan Aulia Fitriani yang merupakan adik kandung Ratna Lida, juga kandas di babak 40 besar atau final audisi.

Sementara Syahriadi yang dikenal sebagai seleb TikTok dan YouTuber, juga berhasil menembus babak 24 besar.