Nasional

Sulut Diguncang Gempa Magnitudo 5,7

apahabar.com, JAKARTA – Bolaang Uki, Sulawesi Utara (Sulut) diguncang gempa berkekuatan magnitudo (M) 5,7. Gempa tersebut…

Ilustrasi. Foto-Net

apahabar.com, JAKARTA – Bolaang Uki, Sulawesi Utara (Sulut) diguncang gempa berkekuatan magnitudo (M) 5,7. Gempa tersebut berada di kedalaman 14 kilometer.

Informasi itu disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui akun Twitter resminya @infobmkg. Gempa terjadi pada Jumat (11/6) pukul 09.23 WIB.

“Tidak berpotensi tsunami,” tulis BMKG seperti dilansir detik.com.

Titik koordinat gempa berada di 0,06 lintang selatan (LS) dan 124,40 bujur timur (BT). Gempa berada di 66 km tenggara Bolaang Uki.

Belum ada laporan korban mengenai gempa tersebut. Selain itu, kerusakan akibat gempa tersebut juga belum dilaporkan.