Sport

Sukses Comeback, ASM FC Banjarmasin Juarai Nipures Futsal Member Cup VII

apahabar.com, MARABAHAN – Lewat comeback apik, ASM FC Banjarmasin mengalahkan Batang Alay untuk menjuarai Nipures Member…

ASM FC mengalahkan Batang Alay dalam final Nipures Futsal Member Cup VII di Marabahan, Minggu (13/2) malam. Foto: Istimewa

apahabar.com, MARABAHAN – Lewat comeback apik, ASM FC Banjarmasin mengalahkan Batang Alay untuk menjuarai Nipures Member Cup VII di Nipures Futsal Marabahan, Minggu (13/2) malam.

Pertandingan kedua finalis dari Banjarmasin ini berlangsung cukup alot. Batang Alay yang langsung tampil menekan, mampu unggul 3-1 di babak pertama.

Namun ASM FC berhasil melakukan comeback di babak kedua. Bahkan hingga menit-menit akhir, mereka berhasil unggul denngan skor 5-4.

Mendekati waktu bubaran, ASM FC dihukum tendangan penalti akibat sudah melakukan total 6 foul. Kesempatan itu tak disia-siakan Batang Alay untuk membuat skor menjadi 5-5.

Dalam waktu normal, Batang Alay diuntungkan hattrick yang dicetak Revi. Sementara dua gol lain dilesakkan Yoga dan Ma’ruf.

Sedangkan dari ASM FC, Aun memborong dua gol. Sementara Uzeq, Imam dan Rapi masing-masing mencetak sebiji gol.

Oleh karena tanpa pemenang di babak normal, adu penalti pun harus dilakukan untuk menentukan pemenang.

Dalam adu penalti yang sempat diwarnai dua kegagalan dari masing-masing klub, ASM berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 6-5.

“Alhamdulillah bisa juara, meski sempat tertinggal di menit-menit awal. Penyebabnya kami sedikit kurang panas, lantaran menunggu jadwal pertandingan,” papar Rahmadian Noor, kapten ASM FC.

Sebelum mencapai final, ASM menyingkirkan Gledek di babak 16 besar dengan skor 13-5. Selanjutnya di babak 8 besar, giliran Rajawali A yang harus mengakui keunggulan ASM lewat skor 5-1.

Lantas di semifinal, ASM menundukkan Lilih FC dengan skor 6-3. Lilih FC sendiri berhasil menempati peringkat ketiga, setelah mengalahkan Kombinasi FC 17-3.

Event Comeback

ASM FC menerima trofi juara dan uang hadiah dari owner Nipures Futsal, Putera Puja Bakti, Minggu (13/2). Foto: Istimewa

Senada dengan keberhasilan ASM, Nipures Futsal Member Cup VII menjadi event comeback Nipures Futsal yang rutin menggelar pertandingan setiap tahun di Marabahan.

Setelah edisi VI di awal 2019, pelaksanaan event berikutnya tertunda dua tahun terakhir akibat peningkatan penyebaran Covid-19.

“Meski tertunda dua tahun, jumlah peserta meningkat. Kalau edisi sebelumnya hanya 24, sekarang bertambah menjadi 32 peserta,” papar Putera Puja Bakti, owner Nipures Futsal.

Sedianya masih terdapat sejumlah klub yang berminat mendaftar. Namun peserta hanya dibatasi 32 klub untuk menyesuaikan slot dan waktu pelaksanaan selama dua hari.

“Tidak cuma Barito Kuala, klub-klub yang berpartisipasi juga berasal dari Banjarmasin dan Tapin,” jelas Putera.

“Terlepas dari hanya satu perwakilan Batola di semifinal, kehadiran klub-klub dari luar terbukti mendorong dan menjadi refensi atlet Batola untuk meningkatkan pengalaman tanding,” tandasnya.