Pemkab Tanah Bumbu

Sudian Noor Lantik 42 Kepala Desa Terpilih

apahabar.com, BATULICIN – Bupati H Sudian Noor melantik 42 kepala desa terpilih periode 2019-2025 di halaman…

Bupati Tanah Bumbu, H Sudian Noor saat melantik 42 kepala desa terpilih.Foto-apahabar.com/Ahc21

apahabar.com, BATULICIN – Bupati H Sudian Noor melantik 42 kepala desa terpilih periode 2019-2025 di halaman Kantor Bupati Tanah Bumbu, Rabu (06/11).

Prosesi acara pelantikan berlangsung sangat khidmat dan dihadiri unsur Forkopimda, Muspika, TP PKK Kabupaten dan Kecamatan serta pejabat daerah lingkup Tanah Bumbu.

“Selamat kepada para kepala desa terpilih yang dilantik hari ini,” ucap Bupati Tanah Bumbu, H Sudian Noor.

Bupati meminta kepada para kepala desa yang telah dilantik agar bisa menjalankan tugas sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Saya harap kepala desa terpilih yang dilantik hari ini dapat menjalankan tugasnya secara baik dan benar,” pesannya.

Sesuai dengan tugas utama kepala desa sekiranya bisa memberikan layanan maksimal terhadap masyarakat.

“Layani masyarakat dengan maksimal, menuju Tanah Bumbu yang sejahtera,” tuturnya.

Baca Juga: Sistem Pengawasan Intern Pemerintah Pemkab Tanbu Berada di Level 3

Baca Juga: Di Tengah Kemarau, 530 Hektare Lahan Padi Tetap Berproduksi

Reporter: Ahc21
Editor: Puja Mandela