Suasana Hangat Posko Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Puluhan korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara masih bertahan di posko darurat bencana di RPTRA Rasela. Sedangkan, ratusan pengungsi lainnya

Potret korban kebakaran Plumpang di lokasi pengungsian di RPTRA Rasela, Jakarta Utara, Sabtu (4/3). apahabar.com/Andrey

apahabar.com, JAKARTA - Puluhan korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara masih bertahan di posko darurat bencana di RPTRA Rasela. Sedangkan, ratusan pengungsi lainnya telah dipulangkan. 

Pantauan apahabar.com, Minggu (5/3) pukul 20.16 WIB suasana kehangatan dan keakraban masih terasa di posko darurat bencana. Meski telah melewati masa penuh sesak yang dipenuhi 300 pengungsi, kini tersisa 26 pengungsi dan masih bertahan. 

Baca Juga: Ratusan Pengungsi Kebakaran Depo Pertamina Plumpang Dipulangkan!

Langit utara Jakarta tampak mendung dan sejak siang tak begitu cerah sehingga membuat angin semilir hilir mudik di sela tenda darurat bencana yang didirikan di RPTRA Rasela, Jakarta Utara. 

Mereka terlihat saling berbincang dengan sanak saudara, keluarga, dan tetangganya. Bahkan seiring dengan kata yang bertutur mereka juga menikmati hidangan makan malam yang disediakan tim gabungan. 

Sebagian warga sudah merebahkan badannya di kasur yang disediakan di posko darurat bencana. Namun para pengelola RPTRA Rasela tampak cukup sibuk mencatat dan mendata sejumlah dokumen, terutama mencatat bantuan yang diterimanya dan akan didistribusikan kepada para korban terdampak kebakaran Depo Pertamina Plumpang. 

Baca Juga: Potret Kelam-Becek Lokasi Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Tiga tenda pleton berwarna oranye masih tegak berdiri, tetapi isi tenda tak sepenuh beberapa hari lalu. Bahkan tersedia juga tenda kecil untuk menghimpun bahan makanan yang hendak dibagikan kepada para korban. 

"Untuk listrik ada, kita pakai genset, air bersih ada tersedia, untuk makanan juga kita tidak kekurangan alhamdulillah," kata pengelola RPTRA Rasela, Rahmawati kepada apahabar.com, Minggu (5/3).

Baca Juga: Lurah: Rumah Korban Depo Pertamina Plumpang Kantongi IMB

Diketahui, kebakaran melanda pipa bensin milik PT Pertamina di Tanah Merah Bawah, Koja, Jakarta Utara, Jumat (3/3). Api tampak menyala dan asap membumbung tinggi ke langit di Utara Jakarta.

Petugas Pemadam Kebakaran Kota Administrasi Jakarta Utara menerima informasi sekitar pukul 20.11 WIB dan langsung menerjunkan tim ke lokasi kebakaran.

Dari informasi yang diterima apahabar.com, kebakaran terjadi sekira pukul 20.20 WIB. Salah satu warga Koja, Kiky (28) mengatakan kebakaran berawal dari bau gas menyengat yang tercium di sekitar rumahnya.

"Awalnya bau menyengat. Dari rumah kecium baunya," kata Kiky saat ditemui apahabar.com di dekat lokasi kebakaran.

Baca Juga: PPSU Pergoki Penyusup Antre Sembako Korban Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

"Dari bau itu saya ngeri, langsung keluar rumah," sambungnya.