Sport

Stadion Terbatas, PSSI Belum Tetukan Tempat Semifinal Liga 3 Zona Kalsel

apahabar.com, BANJARMASIN – Direnovasinya Stadion 17 Mei Banjarmasin, membuat tempat digelarnya kompetisi sepakbola di Kalsel makin…

Wakil Ketua PSSI Kalsel, H Djumaderi Masrun. Foto-apahabar.com/Fathurrahman

apahabar.com, BANJARMASIN - Direnovasinya Stadion 17 Mei Banjarmasin, membuat tempat digelarnya kompetisi sepakbola di Kalsel makin terbatas. Sementara, Liga 3 Zona Kalsel bakal menggelar babak semifinal dalam waktu dekat.

Ada dua tim yang sudah memastikan lolos ke semifinal. Masing-masing Kotabaru FC dan Persetala Tanah Laut. Sementara dua slot lainnya masih diperebutkan sejumlah tim yang bertarung di babak 8 besar.

Jika mengacu regulasi, maka pertandingan harus digelar di tempat netral. Selain 17 Mei, tempat tepat mengelar semifinal yakni Stadion Demang Lehman (SDL), Martapura.

Akan tetapi, 17 Mei masih direnovasi. Sementara SDL memiliki jadwal pertandingan padat. Karena jadi markasnya Barito Putera dan Martapura FC. Sehingga sulit menyisipkan jadwal pertandingan lain.

Lantas, pengurus PSSI Kalsel pun bingung harus menggelar di mana. "Sampai saat ini kita belum bisa menentukan di mana semifinal akan di gelar. Karena harus di tempat netral," kata Wakil Ketua PSSI Kalsel, H Djumadri Masrun kepada apahabar.com, Kamis (26/09).

Ia pun harus memutar otak, agar babak semifinal tetap digelar di tempat netral dan refresentatif.

"Kita akan mengupayakan Stadion Demang Lehman menjadi opsi kita. Tetapi kalau tidak ada, kita akan mencari lapangan di daerah Banjarbaru," ungkapnya.

Baca Juga:Tanding di Yogyakarta, Barito U-16 Bawa Aura Timnas di Babak 8 Besar

Baca Juga:Ridho Bawa Tanbu Juara Umum Kejurprov Balap Sepeda

Reporter: Fathurrahman
Editor: Ahmad Zainal Muttaqin