Dishut Kalsel

Sosialisasi Rehabilitasi DAS Digelar di Desa Tiwingan Lama

apahabar.com, BANJARBARU – Gerakan revolusi hijau yang dicanangkan Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor menjadi kewajiban…

PT Adaro Indonesia dan Tahura Sultan Adam menggelar sosialisasi revolusi hijau di Desa Tiwingan Lama Kabupaten Banjar. Foto-Facebook Dishut Kalsel

apahabar.com, BANJARBARU – Gerakan revolusi hijau yang dicanangkan Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor menjadi kewajiban perusahaan yang mendapatkan Izin Pinjam Pakai Kawasan Hutan (IPPKH) dalam merehabilitasi Daerah Aliran Sungai (DAS).

Terkait hal itu, Kamis (4/7), PT Adaro Indonesia dan Tahura Sultan Adam menggelar sosialisasi di Desa Tiwingan Lama, Kabupaten Banjar.

Kegiatan sosialisasi dihadiri oleh Kepala Seksi Perlindungan Hutan, Kepala Resor Pengelolaan Hutan Sungai Luar, Polhut, Penyuluh Kehutanan dan staf Tahura Sultan Adam. Juga dari perwakilan PT Adaro Indonesia dan vendor pelaksana, CV Rindang Sari Persada, Kepala Desa Tiwingan Lama, bersama aparat desa dan tokoh masyarakat setempat.

PT Adaro Indonesia yang diwakili Asep dari vendor CV Rindang Sari Persada menjelaskan bahwa untuk kegiatan Rehab DAS di Desa Tiwingan Lama seluas 287 hektare butuh dukungan dari masyarakat.

“Kami atas nama perusahaan minta dukungan kepada masyarakat dalam pelaksanaan rehabilitasi ini,” ujarnya.

Kasi Perlindungan Hutan, Marvizon, mewakili Kepala Tahura Sultan Adam mengatakan, tujuan kegiatan Rehab DAS adalah untuk menurunkan luasan lahan kritis, memperbaiki Indeks Kualitas Lingkungan Hidup dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.

Untuk jenis pohon yang akan ditanam pada Rehab DAS PT Adaro ini adalah kemiri, jengkol, petai, karet, durian dan cempedak.

Kepala Resor Pengelolaan Hutan Sungai Luar, Markus Liling mengharapkan agar semua lapisan masyarakat dapat mendukung program Rehab DAS dan mendukung kegiatan IPPKH di Tiwingan Lama ini.

“Dukungan masyarakat Tiwingan Lama sangat kami harapkan untuk suksesnya gerakan Revolusi Hijau,” kata Markus.

Kepala Desa Tiwingan Lama, Arbani, atas nama masyarakat menyambut baik dan mendukung kegiatan rehabilitasi ini.

“Warga, berharap bisa dilibatkan langsung” lanjutnya.

“Semoga dengan adanya kegiatan Rehab DAS di desa kami ini nantinya bisa meningkatkan kesejateraan masyarakat,” harap Arbani.

Baca Juga: Nyonya Anies Baswedan Berkunjung ke Tahura Sultan Adam

Baca Juga: Tim Penilai Wana Lestari Sambangi KTH MPG Sukamaju

Baca Juga: Dikelola dengan Baik, Sektor Kehutanan Mampu Sumbang PAD

Reporter: Nurul Mufidah
Editor: Syarif