Kalsel

Slamet Riyadi Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua PWI Tanah Bumbu

apahabar.com, BATULICIN – Slamet Riyadi akhirnya terpilih sebagai Ketua PWI Tanah Bumbu periode 2022-2024. Slamet Riyadi…

Suasana pemilihan Ketua PWI Tanah Bumbu. Foto-apahabar.com/Syahriadi

apahabar.com, BATULICIN – Slamet Riyadi akhirnya terpilih sebagai Ketua PWI Tanah Bumbu periode 2022-2024.

Slamet Riyadi terpilih secara aklamasi setelah Kristiawan menyatakan mundur dari pencalonan di Ruang Angsana Hotel Ebony Batulicin, Selasa (1/2).

Sebelumnya ada tiga calon yang mengikuti pemilihan Ketua PWI Tanah Bumbu melalui voting pada Senin (31/1) sore. Tiga calon tersebut yakni Slamet Riyadi, Kristiawan dan Zainal Hakim.

Pada prosesi pemilihan secara voting ada 12 orang yang memiliki hak suara. Dari 12 hasil voting, Slamet Riyadi mendapatkan 5 suara, Kristiawan 5 suara, dan Zainal Hakim 2 suara.

Pemilihan voting sesi kedua, antara Slamet Riyadi dan Kristiawan kembali imbang dengan sama-sama memperoleh 5 suara. Sementara 2 suara dinyatakan batal atau abstain.

Namun pada sesi pemilihan terakhir yang dilanjutkan pada Selasa (1/2) pagi, Kristiawan menarik diri sebagai calon dan Slamet Riyadi dipilih sebagai Ketua PWI Tanah Bumbu secara aklamasi.

Kristiawan beralasan mundur sebagai calon ketua karena ingin menjaga keharmonisan organisasi PWI di Kabupaten Tanah Bumbu.

Sementara itu, Ketua PWI Tanah Bumbu terpilih, Slamet Riyadi, mengucapkan terima kasih terhadap kepercayaan yang diberikan kepada dirinya.

Melalui visi misi, Slamet Riyadi berkomitmen akan mewujudkan sumberdaya jurnalis yang profesional.

Kemudian meningkat kompetensi wartawan melalui program uji kompetensi wartawan (UKW) serta peningkatan sinergitas organisasi dan juga sesama anggota.