Ketersediaan Bahan Pokok

Sidak Harga Beras dan MinyaKita di Pasar Wonokromo, Jokowi: Stok Ada

Presiden Jokowi melakukan sidak harga kebutuhan pokok di Pasar Wonokromo Surabaya, didampingi Gubernur Jatim Khoffifah Indar Parawansa dan Walikota Surabaya.

Presiden Ri Jokowi lakukan sidak stok dan harga beras serta minyakita di Pasar Wonokromo Surabaya, Sabtu (16/2/2023)

apahabar.com, JAKARTAPresiden Jokowi melakukan sidak harga kebutuhan pokok di Pasar Wonokromo Surabaya, didampingi Gubernur Jatim Khoffifah Indar Parawansa dan Walikota Surabaya Eri Cahyadi.

Jokowi beserta rombongan menyusuri lorong-lorong yang dipenuhi pedagang dan menyempatkan diri berdialog soal stok dan harga bahan pokok, utamanya beras dan MinyaKita yang belakangan ini sempat langka dan naik harganya.

“Yang pertama saya ingin ngecek barang yag sangat penting yakni beras. Maka operasi dari Bulog sudah sampai ke warung ke pasar-pasar, saya lihat sudah dan harganya baik. Tadi Rp44 ribu untuk 5 kg, jadi harganya di bawah Rp9000," ujar Jokowi di Surabaya, Sabtu (18/2).

Presiden menambahkan, "Yang kedua yang sangat penting, yang sering naik turun yakni MinyaKita. Tadi saya lihat stok ada, meskipun tidak melimpah dan harga masih di angka Rp14 ribu."

Baca Juga: Bawaslu Akan Laporkan KPU ke Presiden Jokowi Soal Data Pemilu

Untuk mengantisipasi kemungkinan pedagang dan oknum nakal yang melakukan penimbunan MinyaKita, Presiden Jokowi menegaskan Satgas Pangan akan langsung turun ke lapangan.

“Kemarin satgas pangan sudah turun, sehinga PT-PT yang memiliki stok banyak atau juga menimbun, peringatannya sudah diberikan," ungkap Presiden Jokowi.

Tidak ketinggalan, Jokowi juga menyempatkan diri mampir ke lapak pedagang telur, ayam potong dan daging sapi. Setelah itu, presiden juga mengecek harga bawang merah.

“Saya lihat juga yang ketiga telor turun, meskipun hanya Rp100. Bawang merah juga turun, stabilitas harga seperti inilah yang kita inginkan, sehingga tidak seperti bulan lalu kenaikan harga beras akan mengerek inflasi yang tinggi“ terang Jokowi.

Baca Juga: Beras dan MinyaKita Stabil, Giliran Harga Cabai dan Bawang Merah Naik di Surabaya

Jokowi menambahkan, turunnya harga, salah satunya berkat operasi pasar yang dilakukan secara masif oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah bekerja sama dengan Perum Bulog.

“Sejak 5 hari lalu ada operasi beras pemerintah dengan Bulog sudah mulai turun, meskipun tidak semua daerah, tetapi  di sini sudah turun," imbuh presiden.

Pada kesempatan itu,  Presiden Jokowi memastikan sekitar akhir Febuari dan awal Maret akan terjadi panen raya beras. Dipastikan hal itu akan memenuhi kebutuhan pangan masyarakat.

“Akan ada panen akhir Febuari, panen raya juga awal Maret. Untuk Febuari akan menghasilan 1 jutaan dan nanti di bulan Maret 1,9 nanti. Sehingga ada panen dari petani artinya stok melimpah, permintaan tepat, artinya harga secara otomatis akan turun “ pungkas Jokowi.