Kalsel

Siang Ini, Mahasiswa Kembali Gelar Aksi #SAVEKPK Jilid II

apahabar.com, BANJARMASIN – Aksi #SaveKPK jilid II bakal kembali digelar di depan kantor DPRD Kalsel, Kamis…

Jelang aksi #SAVEKPK jilid II ratusan personel polisi di siagakan di depan kantor DPRD Kalsel, Jalan Lambung Mangkurat, Banjarmasin, untuk mengawal aksi mahasiswa Kalsel. Foto-apahabar.com/Rizal Khalqi

apahabar.com, BANJARMASIN – Aksi #SaveKPK jilid II bakal kembali digelar di depan kantor DPRD Kalsel, Kamis (24/6) siang pukul 14.00 Wita.

Rencananya undangan aksi yang telah disebar di media sosial itu bertajuk “Kita Berjuang Lagi!” dimulai dari Taman Kamboja, Jalan Anang Adenansi dan lanjut berjalan menuju kantor DPRD Kalsel di Jalan Lambung Mangkurat.

Pantauan apahabar.com di depan kantor DPRD Kalsel, jelang unjuk rasa itu sudah ada ratusan personel polisi di siagakan untuk mengawal aksi mahasiswa Kalsel.

Mereka dilengkapi beberapa unit mobil Water Cannon.

Aksi kali ini mahasiswa kembali menyuarakan hal yang sama dengan yang sebelumnya, yakni terkait pelemahan KPK lewat Tes Wawasan Kebangsaan (TWK).

Mahasiswa menganggap pelemahan KPK dengan cara penonaktifan 75 pegawainya lewat TWK.

Aksi sebelumnya mahasiswa sudah menyampaikan 8 poin tuntutan pada wakil rakyat. Mereka meminta supaya anggota dewan menyampaikan aspirasi mereka ke Presiden.

Hal itu di setujui boleh anggota DPRD Kalsel. Sehari setelahnya tiga orang anggota dewan pun langsung berangkat ke Sekretariat Kepresidenan.