Kalsel

Siang Bolong, 2 Rumah di Mabuun Tabalong Nyaris Ludes Terbakar

apahabar.com, TANJUNG – Kebakaran hampir saja menghanguskan 2 buah rumah di Gang Bersama RT 04 Jalan…

Pemadam gabungan saat memadamkan api yang hampir menghanguskan dua buah rumah. Foto-apahabar.com/Muhammad Al-Amin

apahabar.com, TANJUNG – Kebakaran hampir saja menghanguskan 2 buah rumah di Gang Bersama RT 04 Jalan Saka Permai, Kelurahan Mabuuun, Tabalong, Kalsel, Kamis (21/1) siang.

Api sempat berkobar di dalam rumah yang disewa, Ari Widianto (40) yang merupakan karyawan di PT SSL.

Namun, karena cepatnya pemadam kebakaran datang, api tidak sampai menghanguskan bangunan rumah.

Salah seorang warga setempat, Eka (31) mengatakan, saat kejadian dirinya sedang tidur.

Mendengar teriakan api, dirinya pun terbangun dan berupaya memadamkannya bersama warga lainnya.

“Saya sudah membawa ember dan air untuk turut memadamkannya, namun oleh warga lainnya yang masuk ke rumah itu. Api sudah membesar sehingga tidak bisa masuk lagi,” bebernya kepada apahabar.com di lokasi kejadian.

Ujar Eka lagi, api diduga berasal dari kamar belakang di rumah yang terbakar.

“Tidak jelas apakah dari atas atau bawah. Karena saat warga masuk api sudah besar di dalam kamar tersebut,” pungkasnya.

Sementara itu, mendapat telpon dari penyewa terdahulu, Ari Widianto, bergegas datang ke rumah sewaannya.

Ari mengatakan, rumah ini dia sewa sejak November 2020, baru mulai ditempati 10 Januari 2021.

Rumah sewaan ini rencananya dijadikan mess untuk transit.

“Saat kejadian rumah dalam keadaan kosong, habis ditinggal sekitar pukul 10.30 Wita,” jelasnya.

Pemilik rumah disebelahnya yang juga hampir terbakar, Riyadi mengaku kaget mendapat kabar rumah kebakaran.

Ia pun bergegas pulang, saat kejadian dirinya berada di Unggung sekitar Gunung Batu, Mabuun.

“Saya pulang karena dikabari warga kalau sebelah rumah ada kebakaran. Rumah saya ini sudah jarang ditempati, karena mau dijual,” kata Riyadi.

Pantauan apahabar.com di lokasi, api tidak sempat membakar seluruh bagian rumah karena kesigapan tim pemadam kebakaran yang cepat datang.

Api hanya membakar sebagian ruangan di dalam rumah.

Usai dilakukan pembasahaan, petugas kepolisian membentangkan garis polisi didua rumah tersebut.

Terpisah, Kapolres Tabalong AKBP M Muchdori melalui Kasubag Humas AKP Otto membenarkan ada kejadian kebakaran di Gang Bersama Suka Maju Mabuun.

Kebakaran tidak menghanguskan seluruh bangunan rumah, hanya sebagian bagian dalam saja.

“Petugas saat ini sedang melakukan penyelidikan, garis polisi juga sudah dipasang,” jelas AKP Otto