Si Jago Merah Mengamuk di Jalan Dahlia Banjarmasin, 2 Bangunan Hangus

Kebakaran terjadi di kawasan Jalan Dahlia, Gang Melati III, Kelurahan Mawar, Banjarmasin Tengah, Senin (13/11/2023). Sekitar pukul 14.00 Wita.

Kebakaran terjadi di kawasan Jalan Dahlia, Gang Melati III, Kelurahan Mawar, Banjarmasin Tengah, Senin (13/11/2023). Sekitar pukul 14.00 Wita. Foto-apahabar.com/Amrullah.

apahabar.com, BANJARMASIN - Kebakaran terjadi di kawasan Jalan Dahlia, Gang Melati III, Kelurahan Mawar, Banjarmasin Tengah, Senin (13/11/2023) sekitar pukul 14.00 Wita.

Informasi dihimpun apahabar.com di lokasi, awal mula kobaran api tersebut bermula dari samping rumahnya.

"Saat itu saya tidur, tak lama ada orang berteriak kebakaran-kebakaran, lalu saya keluar rumah ternyata apinya di samping rumah saya," ujar Irwan, warga setempat, kepada apahabar.com.

Melihat api begitu besar, dia langsung meminta pertolongan kepada warga lainnya untuk memadamkan kobaran api tersebut.

Namun, sayangnya kobaran api itu tidak dapat dipadamkan dan mengenai rumahnya.

"Saya hanya menyelamatkan satu sepeda motor, sisanya ludes semua termasuk berkas-berkas," bebernya.

Baca Juga: Jangan Kelewatan, Ini Link Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Panama

Ketua Regu II Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjarmasin, Andi Saputra, mengatakan kebakaran tersebut menghanguskan dua bangunan kayu.

"Satu rumah dan gudang yang berisi perhiasan pengantin," ujarnya kepada awak media di lokasi kebakaran.

Selama melakukan pemadaman, dia menyebut petugas tidak mengalami kendala.

Baca Juga: Gandeng KPID Kalsel, Bawaslu Maksimalkan Pengawasan Pemilu

"Tidak ada kendala, tapi yang terbakar terbuat berbahan kayu membuat api itu cepat membesar dan merembet," katanya.

Tak ada korban jiwa dalam kejadian ini.  "Penyebab Masih dalam penyelidikan, untuk kerugian para korban kebakaran masih didata," pungkasnya.