Satu Jam Dibuka, Sembako Pasar Murah di Marabahan Batola Ludes

Sekitar satu jam usai dibuka, sejumlah bahan pokok yang dijual dalam pasar murah di halaman Mapolres Barito Kuala (Batola), Selasa (11/4), ludes terjual.

Sejumlah warga mengantre untuk membeli sejumlah bahan pokok di pasar murah yang digelar di halaman Mapolres Batola, Selasa (11/4). Foto: apahabar.com/Bastian Alkaf

apahabar.com, MARABAHAN - Sekitar satu jam usai dibuka, sejumlah bahan pokok yang dijual dalam pasar murah di halaman Mapolres Barito Kuala (Batola), Selasa (11/4), ludes terjual.

Digelar atas kerja sama Badan Pangan Nasional (Bapanas), Pemkab Batola melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan (DKPP), serta Polres Batola itu sedianya dimulai pukul 09.00 Wita.

Namun sejumlah warga yang mayoritas ibu-ibu dari Kecamatan Marabahan dan sekitarnya, sudah berada di lokasi sekitar satu jam sebelum pasar murah resmi dibuka.

"Tadi datang sebelum pasar dibuka sekitar pukul 08.00 Wita," papar Nuryati, salah seorang warga Marabahan.

"Alhamdulillah dapat gula pasir 2 kilogram, tepung 1 kilogram, minyak goreng 2 liter, susu sekaleng dan sirup sebotol. Kalau harga lebih murah dibanding di pasar. Mungkin sekitar Rp2 ribu," imbuhnya.

Sementara warga lain bernama Asiah, terlihat membeli beras dan gula pasir, "Sebenarnya ingin beli banyak, tetapi uang tidak mencukupi. Kalo bisa pasar murah diadakan setiap minggu, karena membantu sekali," ungkapnya.

"Memang jauh lebih murah. Saya beli beras 6 kilogram seharga Rp50 ribu. Artinya Rp8 ribu per kilogram. Kalau di pasar, 1 kilogram seharga Rp12 ribu," sambungnya.

Selain gula pasir, tepung, minyak goreng, susu kental manis, sirup dan beras, juga dijual komoditas lain seperti cabai rawit, cabai merah besar, bawang putih, bawang merah, ayam potong dan telur.

Kapolres AKBP Diaz Sasongko, bersama Sekdakab Batola, Zulkipli Yadi Noor, meninjau stand pasar murah di halaman Mapolres Batola, Selasa (11/4). Foto: Humas Polres Batola

"Harga yang dipatok memang lebih murah dibanding pasar. Rata-rata antara Rp2 ribu sampai Rp5 ribu tergantung jenis komoditas," jelas Edi Sudarwoso, Kabid Ketahanan Pangan DKPP Batola.

"Adapun pasar murah selanjutnya direncanakan berlangsung di Makodim 1005 Batola, Kamis (13/4)," tambahnya.

Selain bahan pokok, pasar murah tersebut juga menjual produk makanan ringan hasil karya PC Bhayangkari Batola.

"Dengan menggelar pasar murah melalui kerja sama dengan Pemkab Batola ini, kami berharap bisa meringankan beban masyarakat memperoleh bahan pokok dengan harga terjangkau," sahut Wakapolres Batola Kompol Letjon Simanjorang.

"Di sisi lain, program bantuan lain seperti berbagi takjil selama Ramadan dan Jumat Berkah juga terus dilakukan," pungkasnya.