Kalsel

Sapi Yayasan Haji Maming Mulai Disalurkan, Cuncung: Pembagiannya Tetap Perhatikan Prokes

apahabar.com, BANJARMASIN – Menjelang perayaan hari raya Idul Adha 1442 Hijriyah, sapi kurban Yayasan Haji Maming…

Tetap perhatikan prokes, sapi Yayasan Haji Maming mulai disalurkan. Foto-apahabar.com/Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN - Menjelang perayaan hari raya Idul Adha 1442 Hijriyah, sapi kurban Yayasan Haji Maming Enam Sembilan mulai disalurkan ke berbagai lokasi.

Tahun ini Yayasan Haji Maming menyalurkan sebanyak 108 ekor sapi untuk wilayah Kabupaten Tanah Bumbu, Kabupaten Kotabaru dan Kota Banjarmasin.

"Penyaluran dan pengiriman sapi, dilakukan secara bertahap, sesuai jadwal pemotongan di masing-masing lokasi yang menerima bantuan sapi kami," kata Syafruddin H Maming, Ketua Yayasan Haji Maming Enam Sembilan.

Pembagian sapi kurban kali ini, adalah yang ke sebelas kalinya dilakukan Yayasan Haji Maming Enam Sembilan.
Selain dari yayasan, sapi-sapi kurban ini juga sebagian berasal dari grup perusahaan PT. Batulicin Enam Sembilan dan sejumlah perusahaan mitranya.

Kepada apahabar.com, Syafruddin H Maming atau akrab disapa Cuncung mengingatkan kepada panitia penyembilahan hewan kurban yang menerima bantuan sapi dari Yayasan Haji Maming, untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan saat membagikan daging kurban kepada yang warga masyarakat.

"Kami berharap, daging hewan kurban yang dibagikan kepada masyarakat tetap memperhatikan protokol kesehatan dimasa pandemic Covid-19 ini. Panitia harus bisa menyiasati untuk menghindari kerumunan di lokasi pembagian daging kurban," kata Cuncung.

Cuncung menyarankan, pembagian daging kurban di lakukan dengan cara di antar langsung oleh panitia kepada warga yang berhak menerimanya.

"Jika selama ini di masa normal, biasanya warga yang datang ke masjid, mushala ataupun tempat-tempat penyembelihan hewan kurban, dan daging di bagikan di lokasi, maka tahun ini untuk menghindari kerumunan, disarankan panitia kurban yang mengantarkan langsung ke warga sesuai data yang sudah dibuat," jelas Cuncung yang juga dikenal sebagai politisi PDIP Kalsel tersebut.

Yayasan Haji Maming Enam Sembilan adalah yayasan yang banyak bergerak dibidang sosial, pendidikan dan kemanusiaan.

Selain sering membantu korban bencana alam, Yayasan Haji Maming Enam Sembilan juga banyak membantu bidang pendidikan, organisasi kemanusiaan dan lembaga keagamaan, mulai dari pondok pesantren hingga perguruan tinggi.

Di antaranya memberikan bantuan bea siswa untuk ratusan mahasiswa s1 maupun s2 di Universitas Lambung Mangkurat dan Universitas Negeri Islam Antasari.(*)