Kalsel

Sambut Hari Bhayangkara Ke-73, Polres Balangan Anjangsana ke KNPI

apahabar.com, PARINGIN – Menyambut Hari Bhayangkara ke-73 Polres Balangan melaksanakan anjangsana ke tokoh pemuda setempat, di…

Anjangsana Polres Balangan ke DPD KNPI setempat, Sabtu (22/6/2019). Foto – apahabar.com/Agus Suhady

apahabar.com, PARINGIN - Menyambut Hari Bhayangkara ke-73 Polres Balangan melaksanakan anjangsana ke tokoh pemuda setempat, di antaranya ke sekretariat DPD KNPI Balangan pada Sabtu (22/6/2019).

Anjangsana Polres Balangan ke DPD KNPI diwakili Kasat Reskrim Polres Balangan, AKP Heru Setiawan SH,MHdan Kapolsek Paringin, Iptu Cahyo Budi Widodo dan diterima langsung oleh Ketua DPD KNPI BalanganNurdian Wahyudi dan juga sejumlah anggota pengurus DPD KNPI lainnya.

Kasat Reskrim Polres Balangan, AKP Heru Setiawan mengatakan dirinya bersama Kapolsek Paringin Iptu Cahyo Budi Widodo sengaja datang ke DPD KNPI Balangan untuk bersilaturahmi, “Kami akan terus berpartisipasi dalam kegiatan kepemudaan dan selalu menjalin silaturahmi dengan para Pemuda di Kabupaten Balangan ini,” katanya.

Dalam pertemuan itu, AKP Heru Setiawan mengajak mengajak pemuda dalam hal ini organisasi kepemudaan KNPI untuk bersama-sama selalu menjaga keamanan dan ketertiban agar daerah selalu kondusif.

Sementara itu, Ketua DPD KNPI Balangan,Nurdian Wahyudi menyambut baik kunjungan silaturahmi dari pihak Polres tersebut. Pihaknya juga berterimakasih atas pelayanan kepada masyarakat di Kabupaten Balangan, yang selama ini dilakukan dengan ikhlas.

"Selama ini polisi sudah mengedepankan profesional, modern dan terpercaya dalam melaksanakan tugas," katanya.

Usai melaksanakan anjangsana dan bersilaturahmi, mewakili Polres Balangan, Kasat Reskrim AKP Heru Setiawan memberikan bingkisan kepada Ketua DPD KNPI Kabupaten Balangan,

“Mudah-harap bermanfaat,” ujarnya.

Baca Juga: Rotasi Pejabat Polisi Balangan, Begini Kata Kapolres

Baca Juga:Berbagai Lomba Meriahkan Hari Jadi Bhayangkara ke-73 di Balangan

Reporter: AHC08Editor: Aprianoor