Tak Berkategori

Salamia Semringah Datangi Pasar Murah di Banjarmasin Selatan, Pulangnya Bawa Ini

apahabar.com, BANJARMASIN – Jelang Ramadan yang tinggal menghitung hari, kegiatan pasar murah digelar di Kecamatan Banjarmasin…

Suasana pasar murah di halaman Kantor Kecamatan Banjarmasin Selatan, Sabtu (04/05/2019). Foto-apahabar.com/Ahc07

apahabar.com, BANJARMASIN – Jelang Ramadan yang tinggal menghitung hari, kegiatan pasar murah digelar di Kecamatan Banjarmasin Selatan, Sabtu (04/05/2019).

Tak hanya itu, acara yang dilaksanakan di halamangan kantor kecamatan tersebut, juga terdapat cek kesehatan gratis untuk warga sekitar.

Ratusan warga pun berbondong-bondong mendatangi kegiatan dari Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) bekerja sama dengan pihak kecamatan serta Puskesmas setempat.

Salah satu warga, Salamiah tampak semringah sambil menenteng kupon mendatangi tempat acara.

Ibu rumah tangga ini membeli sejumlah kebutuhan pokok di dapur.

Ada pun yang dijual seperti minyak goreng, gula, teh, telur dan mie instan serta lainnya. Panitia juga menyiapkan penjualan dalam bentuk paket.

Hanya dengan uang Rp50.000, warga dapat membeli gula 3 kg, 2 liter minyak goreng kemasan, 5 bungkus mie instan, dan teh satu kotak.

“Sering-sering saja diadakan acara kayak ini,” seloroh Salamia.

Senada dengan Ade. Ia tampak bergegas membawa kupon untuk ditukarkan dengan paket yang disediakan.

“Saya senang ada acara seperti ini, kalo bisa diadakannya sebulan sekali agat masyarakat sekitar sini bisa dapat terus,” harapnya.

Tak lupa keduanya juga memeriksa kesehatan sebelum menjalani ibadah puasa. Mengingat selama ini, mereka jarang cek kesehatan.

Sementara itu, Ketua DPC IWAPI Kota Banjarmasin, Aida Muslimah kepada apahabar.com mengungkapkan, pasar murah ini untuk meringankan warga.

Mahfum, katanya, jelang Ramadan dan menghadapi Hari Raya nanti, harga-harga kebutuhan pokok pasti naik.

“Nah, momen ini kita sambut dengan mengadakan pasar murah untuk menjual beberapa sembako, yang sudah kita subsidi untuk masyarakat sekitar yang kurang mampu,” terang Aida.

“Sekaligus cek kesehatan gratis dengan dibantu berbagai pihak seperti Dinas Kesehatan Kota, Puskesmas Banjarmasin Selatan dan pihak lainnya,” lanjut Aida lagi sembari berharap kegiatan seperti ini berkelanjutan.

Sementara itu Camat Banjarmasin Selatan, M Yusrin menyambut gembira karena kegiatan dapat tertib dan lancar.

“Masyarakat bisa terbantu dengan adanya pasar murah dan cek kesehatan gratis seperti ini. Semoga bisa terus mengadakan acara seperti ini. Dan saya juga berterima kasih kepada pihak-pihak yang sudah membantu,” pungkasnya.

Baca Juga: Ini Areal Kantong Parkir Pasar Ramadan di Kamboja

Baca Juga: Jelang Ramadan, Intip Cara Pengusaha Wanita Kalsel Gelar Pasar Murah

Baca Juga: Ramadan, PDAM Sediakan 250 Takjil Setiap Hari

Baca Juga:Menjelang Ramadan, Bea Cukai Banjarmasin Antisipasi Peredaran Rokok Ilegal

Reporter: Ahc07Editor: Ahmad Zainal Muttaqin