Isu PAW Anggota DPR

Saiful Rasyid HST Mundur dari Senayan, Penggantinya dari Tanah Bumbu

Terjawab sudah bakal calon pengganti Saiful Rasyid di Senayan, DPR RI. Eks bupati dua periode Hulu Sungai Tengah (HST) itu mundur demi bisa mencaleg bersama san

Anggota DPR RI yang juga mantan Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan, Saiful Rasyid. Foto: apahabar.com/Awan

apahabar.com, JAKARTA - Terjawab sudah bakal calon pengganti Saiful Rasyid di Senayan, DPR RI. Eks bupati dua periode Hulu Sungai Tengah (HST) itu mundur demi bisa mencaleg bersama sang anak. Rasyid lalu memilih gabung Demokrat.

"Kemungkinan penggantinya Syamsul Bahri dari Tanah Bumbu," jelas Wakil Ketua DPD Gerindra Kalsel, Ilham Noor kepada apahabar.com, Kamis (7/9).

Syamsul Bahri berpeluang besar. Mengingat ketua Gerakan Muslim Indonesia Raya (Gemira) itu memperoleh 15.485 suara. Dalam kontestasi Pileg 2019 lalu, nama Syamsul pun bertengger di urutan tiga teratas.

Baca Juga: Gerindra Kalsel Tak Gentar Ditinggal Saiful Rasyid, Targetkan 2 Kursi DPR

Tapi, semestinya yang lebih berhak menggantikan Saiful Rasyid di DPR RI adalah Aulia Oktafiandi. Aulia tak lain anak daripada Saiful.

Dalam Pileg 2019, Aulia mengantongi suara nomor dua terbanyak di daerah pemilihan Kalsel 1. Namun kemungkinan itu kecil. Mengingat Aulia akhirnya terpilih menjadi bupati Hulu Sungai Tengah (HST).

Baca Juga: Tak Ada yang Istimewa dari Pengunduran Diri Rifqinizamy! 

Kini keputusan pergantian antarwaktu atau PAW ada di tangan DPP Gerindra. Pergantian harus segera dilakukan demi mengisi sisa masa jabatan yang masih setahun lamanya.

Terpisah, Habiburokhman tak menjelaskan kapan PAW Syaiful Rasyid dilakukan. Wakil Ketua Umum Partai Gerindra itu meminta awak media ini mengecek siapa pengganti Rasyid di KPU.

"Lihat saja di daftar KPU," jelas Habib dalam sebuah diskusi politik di Akmani Hotel, Menteng Jakarta Pusat, Kamis siang (7/9).