Rumah Kayu di Langadai Kotabaru Terbakar, Kerugian Ditaksir Puluhan Juta

Kebakaran terjadi di Desa Langadai, Kecamatan Kelumpang Hilir, Kotabaru, Selasa (5/12).

Oleh Masduki
Sebuah rumah kayu di Desa Langadai Kelumpang Hilir Kotabaru hangus terbakar. Foto: Humas Polres Kotabaru

apahabar.com, KOTABARU - Kebakaran terjadi di Desa Langadai, Kecamatan Kelumpang Hilir, Kotabaru, Selasa (5/12).

Akibatnya sebuah rumah berbahan kayu ludes terbakar. Dipastikan tidak ditemukan jatuh korban jiwa atau luka, mengingat pemilik rumah sedang bekerja di salah satu perusahaan yang tak jauh dari lokasi kejadian.

"Api berkobar sekitar 1 jam. Untungnya berhasil dipadamkan, sehingga tidak merembet ke bangunan terdekat," papar Kapolres Kotabaru melalui Kapolsek Kelumpang Hilir Iptu Marjoko.

"Selain dilakukan oleh warga setempat, proses pemadaman juga dibantu unit pemadam kebakaran milik perusahaan semen," sambungnya.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran rumah tersebut, karena masih dalam penyelidikan kepolisian, "Adapun kerugian akibat kebakaran ditaksir hingga Rp25 juta," tutup Marjoko.