Sport

Robert Albert Datangkan Eks Bomber Ajax Amsterdam ke Persib

apahabar.com, BANDUNG – Setelah melepas Ezechiel N’Douassel, Persib Bandung terus berupaya mendatangkan sosok penggantinya di lini…

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts. Foto-Persib.co.id

apahabar.com, BANDUNG – Setelah melepas Ezechiel N’Douassel, Persib Bandung terus berupaya mendatangkan sosok penggantinya di lini depan. Sang arsitek Robert Alberts mendatangkan eks bomber Ajax Amsterdam.

Rumor beredar, pemain depan asal Belanda itu, Geoffrey Castillion. Namun, Robert masih bungkam terkait nama pemain yang akan segera bergabung bersama Maung Bandung itu. Ia hanya mengatakan ciri-ciri pemain yang akan segera datang ke Bandung itu.

Baca Juga: Geluti Olahraga Menembak, Sistia: Feminin Bukan Berarti Penakut

Pemain berusia 28 tahun itu sempat memperkuat Ajax Amsterdam selama dua musim sejak 2010 lalu. Kemudian, dia terakhir memperkuat salah satu klub Islandia, Fylkir FC pada 2019.

“Dia seorang striker dan akan tiba malam ini, mendarat malam ini di Jakarta,” kata Robert dikutip apahabar.com dari Antara, Selasa (28/1) malam.

“Dia dari Belanda, dia pernah bermain di Ajax dan dia juga pernah bermain di klub lain di Belanda. Lalu dia mulai pergi merantau, liga terakhir dia, dia bermain di Islandia,” lanjut Robert usai enjalani program pemusatan latihan di Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Sekalipun Robert mengaku pemain tersebut cukup menjanjikan untuk bisa memperkuat Persib di Liga 1 musim 2020, namun tetap akan dipantau terlebih dahulu oleh tim pelatih.

“Dia punya kualitas tapi tentunya kami harus memantau dia lebih dulu dan juga harus melihat situasi di sini. Tapi kami sudah cukup berbicara dan dia terlihat menjanjikan,” kata dia.

Kabar itu disampaikan Robert setelah salah seorang pemain yang dalam masa percobaan, Joel Vinicius memutuskan untuk tidak memperpanjang kariernya bersama Maung Bandung.

Menurut Robert, Vinicius tidak akan melanjutkan seleksi bersama skuad Maung Bandung dan memutuskan untuk kembali ke Vietnam. Pemain kelahiran Brasil, 25 tahun silam itu memutuskan untuk mencari peruntungan di Vietnam.

“Joel tidak akan melanjutkan seleksi bersama kami. Dia sudah melakukan diskusi dan akan pergi ke Vietnam akhir pekan ini. Ada klub yang tertarik untuk merekrut dia,” kata Robert.

Sementara itu, untuk satu lagi pemain asing yang menjalani tes di Persib, yakni Wander Luiz masih tetap mengikuti uji coba di Persib. Kemungkinan besar Robert akan mengamankan Wander Luiz di Persib untuk kompetisi Liga 1 2020. “Luiz masih bersama kami,” ucapnya.

Robert menilai Wander Luiz tampak sudah mulai menunjukkan kualitasnya bersama skuad Maung Bandung selama menjalani tes. Dalam pertandingan internal Persib pun, pemain asal Brasil itu cukup sering mencetak gol.

“Luiz sudah mulai menunjukan kualitasnya tapi saya masih harus melihat Luiz dengan pemain baru yang akan datang. Semoga mereka menjadi kombinasi yang kami cari. Kami masih punya waktu tapi kami juga ingin tim ini siap secepatnya karena tidak banyak waktu yang tersisa,” ujar Robert Rene Albets.

Baca Juga: Timnas U-19 Telan Tiga Kekalahan, Shin Tae-Yong Tetap Optimis

Editor: Ahmad Zainal Muttaqin