Kalsel

Ringankan Beban Warga, Forpam Jual Sembako Murah Pelanggan PDAM Bandarmasih

apahabar.com, BANJARMASIN – Forum Pelanggan Air Minum (ForPAM) Provinsi Kalimantan Selatan menerapkan sistem kupon untuk mengambil…

Direktur Operasional PDAM Bandarmasih Supian menyerahkan penjualan sembako murah kepada pelanggan kurang mampu (MBR). Foto: Istimewa

apahabar.com, BANJARMASIN – Forum Pelanggan Air Minum (ForPAM) Provinsi Kalimantan Selatan menerapkan sistem kupon untuk mengambil sembako yang disalurkan kepada pelanggan kurang mampu.

Sistem ini langkah antisipasi pengumpulan banyak orang untuk mencegah penularan penyebaran Covid-19.

Sembako yang dibagikan dari dana CSR PDAM Bandarmasih dan Bank Kalsel.

"Paket sembako ini untuk meringankan beban pelanggan atau masyarakat di tengah wabah virus Corona," ujar Direktur Operasional PDAM Bandarmasih Supian kepada apahabar.com.

Supian mengatakan paket sembako tersebut apabila ditotalkan dengan uang sebanyak Rp55 ribu.

Namun PDAM Bandarmasih dan Bank Kalsel mensubsidi Rp25 ribu. Dengan begitu, pelanggan MBR cukup membayar Rp30 ribu saja untuk mendapatkan sembako.

Sebanyak 1200 paket sembako yang disediakan bagi pelanggan PDAM Bandarmasih yang berpenghasilan rendah (MBR).

"Mudahan mudahan tahun depan bisa ditingkatkan lagi jumlah pelanggan yang menerima," ucapnya.

Sementara itu, Ketua ForPam (Forum Pelanggan Air Minum) Kalsel Sunardi menyampaikan dalam kondisi wabah virus Corona, sistem pembagian sembako kali ini beda dari tahun lalu.

Tahun kemarin pelanggan berkumpul menjadi satu untuk mengambil sembako di kantor PDAM Bandarmasih.

Sekarang penyalurannya bekerjasama dengan Rukun Tertangga (RT) setempat.

Pelanggan sudah lebih dulu mendapatkan kupon sembako dan akan diantarkan kerumah masing masing.

Kegiatan ini sudah keenam kalinya diselenggarakan.

"Setiap RT ada 50 warga dan kupon ini sudah ada ditengah pelanggan untuk menghindari wabah Corona," tuturnya.

Kepala Bank Kalsel Cabang Ahmad Yani, Yuanita Evayanthi menyampaikan kegiatan penyaluran paket sembako ini sangat bagus.

Sinergitas antara PDAM Bandarmasih dan Bank Kalsel membuat warga terdampak Covid-19 menjadi lebih baik.

"Satu acara yang sangat mulia dan tahun depan mudahan mudahan bisa ditingkatkan," pungkasnya.

Reporter: Bahaudin Qusairi
Editor: Fariz Fadhillah