Sport

Resmi Pensiun, Berikut Sederet Rekor Hebat Valentino Rossi di MotoGP

apahabar.com, VALENCIA – Berakhir sudah karier Valentino Rossi di MotoGP. Namun sejumlah rekor hebat The Doctor…

Valentino Rossi meninggalkan MotoGP dengan sederet rekor yang tampaknya sulit dipecahkan di masa depan. Foto: MotorSport

apahabar.com, VALENCIA – Berakhir sudah karier Valentino Rossi di MotoGP. Namun sejumlah rekor hebat The Doctor akan selalu menarik untuk dikenang.

Valentino Rossi mengakhiri seri pamungkas di MotoGP Valencia dengan finis di urutan kesepuluh, Minggu (14/11).

Meski gagal menutup karier dengan kemenangan atau setidaknya finis di podium, pebalap berusia 42 tahun itu akan terus dikenang penggemar MotoGP.

Terlebih terdapat sederet rekor yang sulit dipecahkan di masa depan. Berikut lima rekor Valentino Rossi di MotoGP:

5. Start paling banyak

Selama 21 tahun berkarier, Rossi pun menjadi pebalap dengan start paling banyak di MotoGP. Termasuk MotoGP Valencia, The Doctor sudah merasakan 371 kali seri di kelas primer.

Balapan-balapan itu juga menjadi saksi keberhasilan Rossi dalam merengkuh tujuh gelar juara dunia MotoGP.

4. Kemenangan paling banyak

Dari 370 balapan di MotoGP, 89 di antaranya berakhir dengan kemenangan. Kemenangan terakhir pembalap Italia itu terjadi di MotoGP Belanda 2017.

Jumlah kemenangan Rossi lebih banyak ketimbang legenda MotoGP lain, Giacomo Agostini, dengan 78 kemenangan.

3. Podium paling banyak

Jika tidak memenangkan balapan, Rossi terbiasa finis di posisi kedua atau ketiga, sehingga mampu menjadi pebalap MotoGP dengan catatan podium terbanyak.

Selain mengoleksi 89 podium pertama, Rossi juga memiliki 61 podium kedua dan 49 podium ketiga. Total The Doctor mencatatkan 199 kali finis di posisi tiga besar.

2. Paling sering finis

Rossi adalah pembalap yang paling sering finis dengan poin di MotoGP. Sejak debut di GP500/MotoGP 2000, Rossi berhasil 323 kali meraih poin.

Dengan demikian, Rossi cuma 47 kali finis di luar zona poin. Hingga sekarang tidak seorang pun pembalap yang mendekati rekor ini.

Aleix Espargaro yang berada di posisi kedua, hanya mampu mencetak 136 kali finis di zona poin.

1. Koleksi poin terbanyak

Rossi tercatat memiliki 5.412 poin sejak debut di MotoGP. Dani Pedrosa menyusul di peringkat kedua dengan 2.970 poin.

Akan tetapi, Pedrosa sudah pensiun sehingga sulit memecahkan rekor koleksi poin terbanyak Rossi. Pebalap paling dekat dengan rekor ini adalah Marc Marquez yang sudah mengumpulkan 2.417 poin.