Politik

Resmi, PDIP Usung Pasangan H Rusli-Guru Fadlan di Pilbup Banjar

apahabar.com, BANJARMASIN – Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan resmi mengusung H Rusli dan H Fadlan. Keduanya…

Pengumuman Tahap Kedua Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, Pilkada Serentak 2019, Jumat (17/7) secara virtual. Foto-Youtube

apahabar.com, BANJARMASIN – Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan resmi mengusung H Rusli dan H Fadlan. Keduanya akan maju berlaga di Pemilihan Bupati (Pilbup) Banjar, akhir tahun ini.

Kepastian itu terungkap dalam Pengumuman Tahap Kedua Calon Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah, Pilkada Serentak 2019, Jumat (17/7) secara virtual.

Nama keduanya dibacakan langsung oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Puteri didampingi Ketua Bidang Politik dan Keamanan Puan Maharani.

“Di Kabupaten Banjar, kita memberikan dukungan kepada H. Rusli-Guru Fadlan,” ucap Puan.

Keduanya akan diusung oleh PDIP berkerja sama dengan tiga partai lain, yakni Golkar (8 kursi), PPP (5 kursi), dan PKS (2 kursi).

Dengan tambahan dua kursi di parlemen milik PDIP, keduanya sudah mengantongi total 17 kursi.

Adapun torehan kursi itu sudah melebihi syarat minimal dukungan, yakni 9 kursi di parlemen DPRD Kabupaten Banjar.

H. Rusli merupakan Ketua DPD Partai Golkar Banjar. Sedangkan KH Muhammad Fadlan Asy’ari merupakan pemuka agama.

Kombinasi ulama dan umara ini akan mewarnai konstelasi politik di Pilbub Banjar nanti.

Dalam kesempatan ini, DPP PDIP juga mengumumkan sebanyak 45 calon kepala daerah jagoannya.

Editor: Fariz Fadhillah