Real Madrid Bidik Jude Bellingham dan Enzo Fernandez

Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid dikabarkan tengah membidik dua pemain muda yang bersinar di Piala Dunia 2022.

Real Madrid dikabarkan tengah mengincar Jude Bellingham dan Enzo Fernandez. (Foto: apahabar.com)

apahabar.com, JAKARTA - Klub raksasa Liga Spanyol, Real Madrid dikabarkan tengah membidik dua pemain muda yang bersinar di Piala Dunia 2022.

Pemain tengah tim nasional Inggris berusia 19 tahun, Jude Bellingham dirasa tepat untuk membantu lini tengah Los Galacticos untuk mengarungi musim depan.

Selain Bellingham, gelandang tim nasional Argentina, Enzo Fernandez juga menjadi pemain yang diincar Real Madrid.

Pemain Benfica dengan usia 21 tahun tersebut, sukses memikat hati Madrid dengan penampilan apiknya bersama Lionel Messi di tim nasional Argentina.

Baca Juga: Tim Jagoannya Tersingkir, Erick Thohir Dukung Argentina Juara Piala Dunia 2022

Namun usaha Madrid tidaklah mudah, mengingat Jude dan Enzo juga menjadi incaran dua klub asal Inggris, Liverpool dan Manchester City.

El Real harus berani merogoh kocek yang cukup besar, jika ingin meminang Jude dan Enzo, apalagi nilai mereka semakin melejit usai penampilannya di Qatar.

Jude Bellingham yang saat ini membela klub Bundesliga, Borussia Dortmund memiliki nilai jual yang cukup fantastis, yaitu 150 juta Euro atau sekitar 2,4 triliun rupiah.

Menjadi target utama Madrid, Jude justru lebih dekat merapat ke Liverpool.

Baca Juga: Fernando Santos Mundur dari Portugal, Mourinho Merapat?

Menurut surat kabar lokal jerman, Bild, The Reds sudah setuju dengan angka tersebut dan tinggal selangkah lagi untuk mendapatkan tanda tangan Jude Belligham.

Sementara nilai Enzo masih belum terlihat jelas di pasar transfer. Setelah menunjukkan penampilan hebatnya di Qatar, Enzo menjadi salah satu pemain hebat yang berada di bursa transfer dengan harga meroket.

Berpindah dari River Plate ke Benfica dengan nilai kontrak hanya 12 juta Euro, nilai pasar Enzo berpeluang besar bisa mencapai 100 juta Euro, apalagi jika dirinya dan Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022.